Lampung Jajaki Kerjasama dengan Provinsi Los Rios

img
Gubernur Lampung M Ridho Ficardo bersama Duta Besar Republik Indonesia untuk Ekuador Diennaryati Tjokrosuprihatono membahas penjajakan kerjasama bidang pertanian dengan Provinsi Los Rios.

Harianmomentum--Pemerintah Provinsi Lampung menjajaki kerjasama bidang pertainan dengan Provinsi Los Rios di Republik Ekuador. Penjajakan kerja sama tersebut dibahas Gubernur Lampung M Rido Ficardo dengan Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Ekuador Diennaryati Tjokrosuprihatono, Selasa (16/5).

 

Pada pertemuan yang  berlangsung di ruang kerja gubernur itu Diennaryati memaparkan potensi pertanian dan perkebunan di   Provinsi Los Rios. Menurut dia, Provinsi Los Rios memiliki potensi  besar di sektor pertanian dan perkebunan. Kondisi itu yang dapat dimanfaatkan Pemprov Lampung untuk memperluas pemasarn hasil pertanian daerah setempat.

 

Menurut Diennaryati,  kerjasama yang dijajaki antara Pemprov Lampung  dan Pemprov  Los Rios mengedepankan kosep Sister Province ( provinsi  atau kota kembar). 

 

Dia menerangkan, Sister Province  merupakan konsep kerja sama  penggandengan dua daerah/kota yang berbeda lokasi dan administrasi untuk memajukan sektor perdaganan, budaya dan konta sosial.

 

"Provinsi Los Rios  punya potensi pertanian dan perkebunan yang sangat besar. Ini dapat dimanfaatkan oleh Lampung untuk lebih mengembangkan pasar pertanian dan sumber daya alam lainnya," kata Diennaryati.

 

Gubernur Lampung M Ridho Ficardo menyambut  penjajakan peluang kerjasama  tersebut. Menurut gubernur, Lampung juga memilik potensi bidang pertanian yang cukup baik.  Beberapa produk pertanian Lampung juga sudah memasuki pasar ekspor. 

 

“Kami menyambut baik penjajakan kerja sam ini. Terpenting dari setiap kerja sama  yang dilakukan  dapat mengahasilkan keuntungan dan manfaat untuk meningkatkan kesejaterhaan masyarakat Lampung,“ kata Ridho. (Rls)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos