Disdik Pesawaran Gelar Diklat Guru Mata Pelajaran

img
Pembukaan Diklat guru mata pelajaran Matematika di Kecamatan Negerikaton Kabupaten Pesawaran.Foto:Dody.

Harianmomentum--Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbub) Kabupaten Pesawaran menggelar pendidikan dan latihan (Diklat) peningkatan mutu guru di Kecamatan Negerikaton, Selasa (19/9).

 

Bekerja sama dengan Unit Pelayanan Teknis (UPT) pendidikan kecamatan setempat, Disdik Pesawaran memberikan diklat kepada seluruh guru mata pelajaran matematika di Kecamatan Negrikaton, yang digelar di gedung serba guna (GSG) SDN 1 Negeri Katon, dimulai 19-20 September 2017.

 

Kepala dinas (Kadis) Disdikbud Pesawaran Fauzan Suadi mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan mutu dan kualitas guru, terutama bagi para guru mata pelajaran khususnya matematika yang berada di Kecamatan Negerikaton.

 

Dia mengatakan, kegiatan dilakukan mengingat pelajaran matematika adalah salah satu mata pelajaran penting dalam Ujian Nasional (UN). Jadi menurutnya, diklat ini sangat perlu dilakukan.

 

"Selain itu juga, kegiatan ini untuk menindaklanjuti visi misi bupati dan wakil bupati Pesawaran dalam peningkatan mutu pendidikan," jelasnya.

 

Dia mengungkapkan, kegiatan tersebut sudah dilakukan di beberapa kecamatan. Hasilnya lambat laun dapat terlihat, prestasi anak-anak dalam mata pelajaran lebih baik dari sebelum-sebelumnya. 

 

"Saya berharap, bagi kecamatan yang belum mengadakan bisa sesegera mungkin menggelar acara diklat ini, karena ini sifatnya sangat membantu dalam peningkatan mutu pendidikan," pintanya.

 

Sementara itu, Kepala UPT Pendidikan Negerikaton Rismalena menuturkan, dunia pendidikan tidak cukup hanya dengan bagus fisik bangunan dan fasilitas pendidikannya saja. Akan tetapi perlu juga adanya perbaikan dalam kualitas pendidik dan pendidikanya.

 

Dia juga berharap, dengan diadakannya diklat ini, dapat membantu memajukan dunia pendidikan yang ada di Kecamatan Negerikaton, khusus bagi anak-anak murid yang masih sekolah di tingkat sekolah dasar (SD).

 

Apalagi, katanya, dalam mata pelajaran matematika, sangat diperlukan adanya perbaikan-perbaikan dalam sistem ajarannya maupun pelajarannya. 

 

"Seperti kita ketahui bersama, selama ini mata pelajaran matematika sangat sulit dimengerti oleh anak-anak didik. Jadi saya berharap, dengan adanya diklat ini dapat membantu khususnya bagu para guru dalam mengajarkan anak muridnya, supaya lebih mudah dan di mengerti," ujarnya.

 

Selain itu, tambahnya, tentunya semua pihak khususnya Kecamatan Negerikaton, dikenal dalam segi pendidikan yang baik. Jadi kegiatan-kegiatan seperti ini sangat perlu diadakan, guna peningkatan mutu pendidikan, khususnya mutu pendidikan," ungkapnya.(doy)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos