Lamtim Targetkan Bebas WC Cemplung

img
Bupati Lamtim Chusnunia Chalim mencotohkan cara cuci tangan pakai sabun kepada seorang balita.

Harianmomentum.com--Bebas wc (jamban) cemplung menjadi salah satu target Pemerintah Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) dalam pelaksanaan program pembangunan bidang kesehatan.

 

Target tersebut dikatakan Bupati Lamtim Chusnunia Chalim saat menghadiri peringtan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun  (HCTPS) Tahun 2017, di Lapangan Merdeka Kecamatan Raman Utara, Kamis (2/11).

 

Menurut Chusnun, keberadaan wc cemplung kurang baik, untuk kesehatan masyarakat. Jamban atau wc cemplung bisa menjadi pemicu penyebaran bakteri penyebab berbagai penyakit terutama diare. 

 

“Kalau terlambat mendapat pertolongan, penyakit diera bisa menyebabkan kematian. Saat  ini berdasarkan data, setiap hari di seluruh dunia ada lima ribu balita meninggal dunia akibat diare,” terang Chusnun.

 

Karena itu, lanjut dia, peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun ini, harus jadi momentum bagi seluruh masyarakat untuk terus membiasakan pola hidup bersih dan sehat. 

 

“Kedepan derajat kesehatan masyarakat harus semakin meningkat. Kita targetkan Lampung Timur bebas dari keberadaan wc cemplung,” kata Chusnun.

 

Pada kesempatan itu, Bupati Lamtim mempraktikan tata cara cuci tangan pakai sabun. Usai mencuci tangan, bupati bersama puluhan balita melakukan cap telapak tangan pada kain, sebagai simbol komitmen membudayakan pola hidup bersih dan sehat.

 

Turut hadir pada acara tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lamtim Puteri Ernawati, Ketua Dharma Wanita Persatuan Yossy Syahrudin serta para kepala satuan kerja perangkat daerah setepat.(bro)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos