Gerindra Lampung Ganti Empat Pimpinan Cabang

img
DPD Gerindra Lampung gelar Pers Briefing terkait pergantian empat pimpinan cabang di wilayah setempat, Selasa (12/11). Foto: Agung Dharma Wijaya

Harianmomentum.com--Empat Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra di Provinsi Lampung diganti. Diantaranya, DPC Tulangbawang, Tulangbawang Barat, Lampung Tengah dan Pringsewu.

 

Hal itu disampaikan Ketua DPD Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim, usai Pers Briefing di sekretariat setempat, Selasa (14/11).

 

Menurut Gunadi, pergantian tersebut bukan dikarenakan permasalahan.

 

"Ada empat ketua DPC yang diganti. Lampung Tengah, Tubabar, Tuba sama Pringsewu," ujar Gunadi.

 

Dia menjelaskan, dari keempat ketua DPC tersebut dua mengundurkan diri.

 

"Ya alasannya mengundurkan diri saja, mau gimana," tuturnya.

 

Sementara dua lainnya, lanjut dia, justru dinaikkan menjadi penasihat di DPC setempat.

 

Dia menilai, karena mempunyai prestasi yang baik, sehingga DPD pun memberikan jabatan penasihat.

 

"Ya kan justru bagus, jadi penasihat. Karena dianggap berprestasi dibidangnya jadi naik jabatan," tutupnya.

 

Diketahui, Heri Sugianto diangkat sebagai Ketua DPC Gerindra Lampung Tengah, menggantikan Riagus Ria yang mengundurkan diri.

 

Kemudian, Ketua DPC Gerindra Pringsewu Aryono digantikan Reza Berawi. 

 

Ketua DPC Gerindra Tulangbawang Barat dijabat Yantoni, menggantikan Putra Jaya Umar. Selanjutnya, Ketua DPC Tulangbawang dijabat Aliasan.(adw)

 

 

 


 

                                                                             

 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos