Lampung Timur Gelar Festival Anak Saleh

img
Wakil Bupati Lamtim Zaiful Bokhari menghadiri pembukaan festival anak saleh, di Gedung Islamic Center Sukadana, Rabu ( 15/8/18).Foto: Arif

Harianmomentum.com--Festival anak saleh diharapkan mampu mencetak generasi muda berakhlak mulia.

Hal itu dikatakan Wakil Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari usai membuka festival Anak Saleh yang diselenggarakan di Gedung Islamic Center Sukadana, Rabu ( 15/8/18).

Menurut Zaiful, festival tersebut merupakan bagian dari program kalender event wisata 101 festival di Kabupaten Lampung Timur (Lamtim).

"Saya berharap, dengan kegiatan ini nantinya dapat menghasilkan putra-putri terbaik di kabupaten Lamtim,” ujarnya.

Sehingga para dewan juri diharapkan memberi penilaian objektif.

Menurut Zaiful, festival anak saleh bertujuan memupuk semangat dakwah dan salah satu upaya pemerintah agar para anak rajin membaca Al-qur'an.

"Kita berharap kegitan ini menjadi nilai positif bagi pemerintah dan seluruh warga di kabupaten Lamtim," kata wabup.

Hal senada disampaikan Kepala Bagian Bina Mental Pemkab Lampung Timur Agus Firmansyah Lukman. Menurut dia, pada festival Anak Sholeh ini selain lomba Da'i cilik, Juga diselenggarakan lomba hafalan surat - surat pendek dan lomba azan. 

"Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan 24 kecamatan Sekabupaten Lamtim dan semua pemenang nantinya akan mendapatkan hadiah piala dan uang pembinaan," kata Agus.(rif/ap)







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos