Wabup Pringsewu Ajak Lestarikan Budaya Daerah

img
Wakil Bupati Pringsewu H Fauzi (tengah) dengan mengenakan pakaiaan tradisi Jawa./Sulis

Harianmomentum.com--Wakil Bupati Pringsewu H Fauzi mengajak warga untuk tetap melestarikan kebudayaan daerah baik lokal maupun nasional.

Hal itu disampaikan H Fauzi saat nonton wayang kulit dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 Hijriyah, di Kelurahan Pajaresuk Kecamatan Pringsewu, Jumat (21/9) malam.

Menurut dia, penyelenggaraan kesenian tradisional wayang kulit sangat positif. Karena selain menghibur juga dapat sebagai alat pemersatu dan kesatuan warga masyarakat, sebagai modal membangun Kabupaten Pringsewu.

"Terpenting lagi bisa lebih menjalin rasa keakraban dan kekeluargaan," ujarnya.

Fauzi melanjutkan, ?tradisi  bersih desa ini juga memiliki dimensi yang leblh luas lagi, karena berkaitan erat dengan elemen sosial dalam suatu desa atau kelurahan, serta s?ebagai ritual yang merupakan warisan dari nilai-nilai luhur budaya bangsa.

"Tradisi yang positif ini harus tetap dipertahankan dan ditingkatkan lagi dengan menggelar barbagai kesenian tradisional lainnya," harap Fauzi.

Sebelumnya, Wabup Pringsewu juga telah menghadiri acara yang sama yang digelar di sejumlah pekon dan kelurahan lainnnya di Kabupaten Pringsewu.

Sementara acara wayang kulit di Kelurahan Pajaresuk merupakan rangkaian bersih desa yang menghadirkan Ki Dalang Hadi Suyatno dari Pekon Wargomulyo Kecamatan Pardasuka dengan lakon 'Ontoseno Gugat'.

Nampak juga dihadiri sejunlah pejabat Pemkab Pringsewu, Camat Pringsewu Nang Abidin Hasan, Lurah Pajaresuk Bambang, serta masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Fauzi juga menyerahkan santunan untuk 42 anak yatim dan 72 kaum dhuafa, serta penyerahan wayang secara simbolis kepada ki dalang, sekaligus prosesi potong tumpeng.(lis)








Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos