Pemilih di Lampung Bertambah 221.694

img
KPU Kota Bandarlampung melakukan rapat pleno penetapan DPTHP tahap dua, Senin (12/11).// Agung DW

Harianmomentum.com--Sebanyak 6,1 juta penduduk di Lampung masuk ke dalam Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) tahap kedua. Jika dibandingkan dengan DPTHP pertama maka mengalami kenaikan sebanyak 221.694 pemilih. Yakni dari 5.879.850 menjadi 6.101.544 pemilih. Rinciannya, pemilih laki-laki sebanyak 3.113.938 dan 2.987.606 perempuan.


Penambahan tersebut terjadi di seluruh kabupaten/kota. Seperti di Bandarlampung yang pada DPTHP tahap pertama  626.747 pemilih menjadi 646.245. 


Komisioner KPU Bandarlampung Fery Triatmodjo mengatakan, terdapat penambahan 19.498 pemilih, dari DPTHP tahap pertama.


"Iya ada penambahan sebanyak 19 ribu. Kalau di DPTHP pertama hanya 626.747, sekarang jadi 646.245 pemilih," ujar Fery, usai pleno penetapan DPTHP tahap dua, Senin (12/11).


Senada, Komisioner KPU Lampung Selatan Sri Fatimah mengatakan, di kabupaten tersebut bertambah sebanyak 44.644 pemilih.


Penambahan tersebut berdasarkan hasil dari pencocokan dan penelitian (coklit) terbatas terhadap Daftar Penduduk Potensi Pemilih (DP4) yang diberikan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).


"Nambahnya cuma 44 ribuan saja. Itu dari hasil coklit DP4, jadi ada yang pemilih baru, ganda dan ada juga yang sebelumnya TMS (tidak memenuhi syarat)," ujar Sri kepada harianmomentum.com.


Namun begitu, untuk TPS (tempat pemungutan suara) di Lampung Selatan tidak mengalami penambahan. "TPS tetap, cuma pemilih saja yang bertambah," ujarnya.


Sementara, Ketua KPU Pringsewu A.Andoyo menjelaskan dari jumlah 297.355 terdiri 152.763 pemilih laki-laki dan 144.592 pemilih perempuan. Pemilih tersebar di 131 desa/kelurahan dan sembilan kecamatan."Untuk Tempat Pemungutan Suara sebanyak  1.416,"jelasnya


Andoyo mengharapkan kepada warga masyarakat yang mempunyai hak pilih nantibya dapat menyalurkan aspirasinya dan semoga menjadi pemilih berdaulat.


"Sebab kedaulatan ada ditangan rakyat. Sedang Pemilu berfungsi dapat memperkokoh kesatuan dan persatuan bangsa,"imbuh Andoyo.


Terpisah, Komisioner KPU Kota Metro Divisi Program dan Data Nur Muhammad mengatakan, pemilih baru di Kota Metro mencapai 3423. Dari jumlah tersebut, sebanyak 530 pemilih dinyatakan tidak memenuhi syarat. 


Dia menerangkan, 530 pemilih tersebut tidak memenuhi syarat karena perubahan status seperti meninggal dan perubahan dari sipil menjadi TNI dan Polri. 


"Jadi waktu awal pendataan masih aktif sebagai pemilih. Ternyata setelah pendataan ulang yang bersangkutan meninggal. Kemudian juga berubah status dari warga sipil menjadi anggota TNI dan Polri," kata Nur.


Dia menjelaskan, jumlah 3423 tersebut didapat dari coklit terbatas yang dilakukan oleh KPU, dibantu tanggapan warga dan Bawaslu.


"Jadi, total pemilih baru di Kota Metro sebanyak 2893 pemilih. Sehingga, jumlah dari DPTHP-2 mencapai 114.593 mata pilih. Angka tersebut didapat dari jumlah DPTHP-1 sebanyak 111.700 ditambah dengan pemilih baru sebanyak 3423 lalu dikurangi pemilih tidak memenuhi syarat 530 pemilih," jelasnya. 


Menurutnya, Kecamatan Metro Pusat menjadi wilayah yang paling banyak pemilih baru dengan jumlah 1622. Tetapi, dari jumlah tersebut 272 pemilih tidak memenuhi syarat. 


"Jadi, 1350 untuk penambahan yang baru. Total pemilih di Kecamatan Metro Pusat dalam DPTHP-2 sebanyak 36.500, dimana DPTHP-1 sebanyak 35.150," ujarnya. (adw/ap)


Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) tahap kedua pada 15 KPU Kabupaten/ Kota: 


Lampung Tengah

Laki-laki : 484.890

Perempuan : 466.128

DPT : 951.018


Lampung Timur

Laki-laki : 403.286

Perempuan : 391.445

DPT : 794.731


Lampung Selatan

Laki-laki : 389.129

Perempuan : 375.732

DPT : 764.861


Bandarlampung

Laki-laki : 324.718

Perempuan : 321.527

DPT : 646.245


Tanggamus

Laki-laki : 234.211

Perempuan : 221.821

DPT : 456.032


Lampung Utara

Laki-laki : 222.914

Perempuan : 216.016

DPT : 438.930


Waykanan

Laki-laki : 174.080

Perempuan : 166.870

DPT : 340.950


Pesawaran

Laki-laki : 170.217

Perempuan : 161.545

DPT : 331.762


Pringsewu

Laki-laki : 152.763

Perempuan : 144.592

DPT : 297.355


Tulangbawang

Laki-laki : 149.703

Perempuan : 138.717

DPT : 288.420


Lampung Barat

Laki-laki : 110.992

Perempuan : 100.894

DPT : 211.886


Tulangbawang Barat

Laki-laki : 100.942

Perempuan : 96.343

DPT : 197.285


Mesuji

Laki-laki : 80.383

Perempuan : 74.615

DPT : 154.998


Metro

Laki-laki : 56.796

Perempuan : 57.797

DPT : 114.593


Pesisir Barat

Laki-laki : 58.914

Perempuan : 53.564

DPT : 112.478


Total

Laki-laki : 3.113.938

Perempuan : 2.987.606         

DPT : 6.101.544


Catatan: Data di atas masih bisa berubah, menuggu hasil pleno KPU Provinsi Lampung. 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos