Selidiki Kericuhan Unjukrasa di Dinkes, Polresta Periksa Dua Orang

img
Kapolresta Bandarlampung Kombes Murbani Budi Pitono (kanan), usai ekspos kasus di Mapolresta setempat, Selasa (25/7). Foto: Agung Dharma Wijaya

Harianmomentum--Polresta Bandarlampung melakukan penyelidikan terkait kericuhan dua organisasi kemasyarakatan (Ormas) saat unjukrasa di Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung.

 

“Kami sudah mendapatkan laporan terkait masalah yang terjadi antar Ormas Tim Andalan Masyarakat Inti Lampung (Tampil) dan Pasukan Elit Inti Rakyat (Petir),” ujar Kapolresta Bandarlampung Kombes Murbani Budi Pitono, usai ekspos kasus di Mapolresta setempat, Selasa (25/7).

 

Dia menjelaskan, saat ini kepolisian sedang melakukan penyelidikan secara intensif terhadap dua orang yang berasal dari Ormas Petir, yang pada saat terjadi kericuhan berada di lokasi.

 

“Kedua orang tersebut diamankan saat terjadi kericuhan, kita periksa dulu, nanti akan kita kaitkan dengan ketentuan hukum dan penerapan pasal, apakah mereka bersalah atau tidak,” tuturnya.

 

Selain itu, lanjut dia, petugas juga berhasil mengamankan tujuh buah senjata tajam (sajam) dan batu yang ditemukan disekitar lokasi terjadi kericuhan.

 

“Ini juga nanti kita kaitkan dengan dua orang tersebut, tapi yang jelas kepolisian akan bertindak sesuai dengan prosedur dan ketentuan hukum yang berlaku,” terangnya.

 

Dia memperkirakan, kericuhan terjadi akibat salah paham antara pendemo yakni Ormas Tampil dan Petir selaku penghalau demo.

 

Kendati demikian, lanjut dia, meskipun keduanya memiliki pandangan yang berbeda seharusnya tetap menjunjung tinggi perdamaian.

 

“Jangan jadikan perbedaan pandangan dan pendapat sebagai pemicu untuk memulai sebuah konflik yang berkepanjangan,” tegasnya.

 

Dia menghimbau, kepada masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasinya, tetapi harus menjunjung tinggi ketertiban, keamanan dan kedamaian dimuka umum.

 

(Berita Terkait: Dinkes Kerahkan Ormas Usir Pendemo)

 

“Silahkan saja kalau ada yang demo, tapi harus sesuai dengan prosedur dan tetap menjaga kedamaian dan ketentraman,” imbaunya. (adw)

 






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos