Alami Gangguan Kesehatan, Balita KMP Mutiara Persada III Dilarikan ke RSBW

img
Salah seorang penumpang KMP Mutiara Persada III membopong balita turun dari KMP Mutiara Timur I di Pelabuhan Panjang.Foto: Robin

Harianmomentum--Balita (bayi di bawah lima tahun) salah satu penumpang Kapal Motor Penumpang (KMP) Mutiara Persada III jurusan Pelabuhan Tanjung Priok yang terbakar di sebelah selatan Pulau Tunda, Kabupaten Serang, Banten, Minggu (9/4) dilarikan ke Rumah Sakit Bumi Waras (RSBW) Bandarlampung. 

 

Berdasarkan pantauan di Pelabuhan Panjang, Senin (10/4) petang, seorang balita dalam dekapan orang tuanya dilarikan ke RSBW diduga mengalami gangguan pernapasan usai peristiwa tersebut.

 

"Ya, sepertinya sang anak mengalami gangguan pernapasan, karena asap dari peristiwa kebakaran," kata Irawan salah seorang penumpang KMP tersebut. Saat ditanya penyebab lebih rinci, ia mengaku tidak mengetahui secara detailnya.

 

Sementara itu, Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Pelabuhan Panjang, Agung Hutapea mengatakan, para penumpang KMP Mutiara Persada III dievakuasi menggunakan KMP Mutiara Timur I, dan akan dibawa menggunakan empat unit bus Trans Lampung. 

 

“Penumpang yang mengalami sakit atau terluka kita sudah siapkan kendaraan ambulan dan dibawa ke RSBW Bandarlampung, untuk mendapatkan perawatan,” kata Agung Huapea.

 

Mengenai insiden kebakaran yang terjadi di KMP Mutiara Persada III, lebih lanjut Agung Hutapea menjelaskan, bagi penumpang yang hanya mengalami trauma akan dibawa menggunakan bus Trans Lampung ke Hotel Pop, Bandarlampung, untuk memulihkan kondisi penumpang.

 

“Dari informasi yang didapat, insiden terjadinya kebakaran diduga karena korsleting arus pendek listrik dari salah satu mobil penumpang yang ada di KMP Mutiara Persada III,” ungkapnya.

 

Sebelumnya, ratusan penumpang Kapal Motor Penumpang (KMP) Mutiara Persada III jurusan Pelabuhan Tanjung Priok yang terbakar di sebelah selatan Pulau Tunda, Kabupaten Serang, Banten, Minggu (9/4) tiba di Pelabuhan Panjang.

 

"Tercatat 116 penumpang yang tiba di Pelabuhan Panjang," kata Kepala Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Panjang , Iptu Ferdiansyah, saat dikonfirmasi kontributor harianmomentum.com, Senin (10/4) petang.

 

Menurut dia, ratusan penumpang itu akan diangkut menuju Rumah Sakit Bumi Waras (RSBW) setelah dilakukan pendataan terlebih dahulu.(bin/asn)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos