Polres Tanggamus Siap Jaga Keamanan Tetap Kondusif

img
Kapolres AKBP I Made Rasma menjadi pemimpin apel 3 pilar di Tanggamus./ist

Harianmomentum.com--Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tanggamus menyatakan kesiapannya untuk menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum kabupaten setempat.

 

Hal itu disampaikan Kapolres Tanggamus AKBP I Made Rasma, didampingi Kasdim Mayor Inf Suhada Erwin mewakili Dandim 0424, Sekda Tanggamus Andi Wijaya mewakili Pj Bupati dan perwakilan Pemkab Pringsewu saat apel tiga Pilar di Lapangan Pemkab Tanggamus, Rabu (30/5).

 

Kapolres AKBP I Made Rasma mengatakan, dengan adanya kegiatan apel diharapkan ketiga pilar yaitu Bhabinkamtibmas Babinsa dan kepala desa, lurah, kepala pekon selalu bersinergi terutama dalam melaksanakan deteksi dini terhadap segala bentuk ancaman gangguan Kamtibmas di wilayah tugasnya masing-masing.

 

"Apel tiga pilar Kamtibmas dilaksanakan bertujuan untuk mensinergikan tugas dari Bhabinkamtibmas, Babinsa dan kepala desa kelurahan pekon sebagai ujung tombak dan Garda terdepan dalam mewujudkan situasi kondisi lingkungan aman dan nyaman dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi kepala desa Lurah dan harus berpegang teguh pada Pancasila dan Undang udang Dasar 1945 serta dapat memelihara keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan dapat meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat di wilayah tugasnya," kata AKBP I Made Rasma.

 

Dalam tahap kampanye Pilkada serentak 2018 yakni pemilihan Gubernur wakil Gubernur dan pemilihan Bupati Wakil Bupati Tanggamus, kita juga akan memasuki tahapan Pilpres 2019 yang kesemuanya itu menjadi tanggung jawab kita bersama agar berjalan dengan baik aman lancar dan sukses sesuai dengan harapan bangsa dan negara.

 

"Sebagai Aparatur Negara tetap bersikap netral dan tidak berpihak kepada golongan atau kelompok manapun selama pelaksanaan Pilkada berlangsung," ujarnya.

 

Kapolres juga berharap agar dalam mensinergikan peran ke-3 pilar tersebut, harus mengedepankan beberapa prinsip yang harus dilaksanakan secara bersama-sama, yaitu komunikasi intensif, transparansi, sinergi yang harmonis, kesetaraan dalam penyelesaian masalah, komitmen mewujudka kamtibmas dan membangun kemitraan.

 

“Ke-3 unsur pilar ini wajib membangun kemitraan, berpartisipasi aktif dan juga ikut pro aktif dengan kegiatan masyarakat, dan upaya tersebut dilakukan untuk pendeteksian dan pencegahan dini terhadap bahaya terorisme di wilayahnya masing-masing. Senantiasa menjadi sumber informasi bagi pimpinan dan membantu penyelesaian masalah yang terjadi di tengah masyarakat serta siap menjaga persatuan masyarakat dalam bingkai demokrasi demi keutuhan NKRI," tandasnya.

 

Dalam apel juga dilaksanakan pembacaan ikrar oleh perwakilan Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Pekon Kabupaten Tanggamu dan Pringsewu. Dilanjutkan penandatangan ikrar oleh perwakilan tersebut yang diketahui Kapolres dan Forkopimda setempat.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Kantor Jajaran Pemkab Tanggamus Dan Pringsewu, KPU dan Panwaslu Tanggamus dan Pringsewu, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran Polres Tanggamus, Bhabinkamtibmas Polres Tanggamus, Bhabinsa Kodim 0424 Tanggamus, Kepala Pekon dan Lurah se Kabupaten Tanggamus dan Pringsewu.(zal)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos