Pemkot Dikabarkan Tak Berpartisipasi Lampung Fair 2022

img
Anjungan Kota Bandarlampung pada Lampung Fair 2018 lalu. Foto: Istimewa

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung dikabarkan tak ikut berpartisipasi pada Lampung Fair 2022.

Salah satu sumber mengungkapkan, terdapat dua satuan kerja (satker) di lingkungan pemkot yang telah mengajukan nota dinas kepada walikota, guna berpartisipasi pada Lampung Fair itu.

"Tapi hanya direspon secara lisan. Tak ada balasan berupa nota dinas kepada dua satker tersebut," kata sumber yang meminta namanya tidak dicantumkan tersebut, Selasa (25-10-2022).

Baca Juga: Beberapa Daerah Tak Berpartisipasi Pada Lampung Fair 2022

Dia menungkapkan, kedua satker yang dimaksud, yakni Dinas Perindustrian dan Bagian Administrasi Pembangunan pemkot setempat.

"Untuk lebih jelasnya, konfirmasi kepada Dinas Perindutrian dan Bagian Administrasi Pembangunan," pintanya.

Sementara, Kepala Dinas Perindutrian Bandarlampung Adiansyah, saat dikonfirmasi justru meminta wartawan menyanyakan hal tersebut kepada Bagian Administrasi Pembangunan.

"Leading sektornya Bagian Administrasi Pembangunan," ujar Adiansyah melalui pesan yang diterima harianmomentum.com.

Tak jauh berbeda, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Bandarlampung, Welly Hariadi saat dikonfirmasi, meminta wartawan menanyakan kepada Kepala Dinas Perindustrian.

"Aku gak bisa jawab. Coba telpon Bang Adiansyah (Kepala Dinas Perindutrian, red)," kata Welly. (**)






Editor:





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos