Porprov Dipastikan Awal Desember, Desca Minta KONI Matangkan Teknis Pertandingan

img

MOMENTUM, Bandarlampung--Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Lampung dipastikan dihelat sesuai rencana pada 4 hingga 13 Desember 2022.

Kepastian itu menyusul terbitnya Surat Keputusan Gubernur Lampung, nomor: G/452/V.17/HK/2022 tertanggal 12 Agustus 2022.

"Payung hukum berupa SK gubernur sudah turun. Jadi, kita pastikan Porprov IX digelar sesuai rencana 3 hingga 14 Desember mendatang," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung Descatama Paksi Moeda,selaku Ketua Pelaksana Porprov Lampung IX tahun 2022.

Menyusul kepastian tersebut, Descatama meminta seluruh jajaran Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung dan pihak terkait lainya, segera begerak mempersiapkan pelaksanaan Porprov.

"KONI dan pengurus cabor, harus cepat bergerak, mempersiapkan ketentuan teknis cabor-cabor yang akan dipertandingkan," pintanya.

Porprov Lampung tahun 2022 akan diikutin 15 kontingen kabupaten/kota dan mempertandingkan 30 cabang olahraga. Cabor-cabor yang akan dipertandingkan di Porprov: atletik, basket, voli, biliar, bridge, bulutangkis.

Catur, E-Sport, gulat, hapkido, judo, karate, kempo, kick boxing, muaythai, dan renang.

Selanjutnya: panahan, panjat tebing, pencaksilat, sambo, sepak bola, sepak takraw, softball, tenis lapangan. Tenis meja, taekwondo, tarung drajat, tinju, wushu dan sepeda. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos