DPW Lamteng Gelar Lomba Menyanyi Berpasangan

img
Lomba Menyanyi Berpasangan yang digelar DPW Lampung Tengah di Nuwo Balak, Gunungsugih.

MOMENTUM, Gunungsugih -- Lomba bernyanyi berpasangan dapat menambah harmonisasi pasangan bagi para pejabat Lampung Tengah.

Hal itu diungkapkan oleh Bupati Lampung Tengah, Musa Ahmad menghadiri dan membuka Lomba Menyanyi Berpasangan (Duet) Dharma Wanita Persatuan (DWP) di Sesat Agung, Nuwo Balak, Selasa (4/10/2022).

Bupati mengaku sangat mengapresiasi lomba bernyanyi berpasangan alias duet. ”Kita semua harus selalu meningkatkan silaturahmi guna kekompakan, kebersamaan agar kedepan dapat mewujudkan visi misi menjadikan rakyat Lampung Tengah Berjaya, ” jelasnya.



Sementara Ketua DWP Yulita Nirlan dalam laporannya menyampaikan tujuan diadakannya festival lomba bernyanyi berpasangan tersebut.

Menurutnya lomba bernyanyi berpasangan tersebut sebagai upaya mempererat silaturahmi dan kekeluargaan antar pejabat dan ASN di lingkungan Pemerintah Daerah Lampung Tengah.

“Serta, membangun jiwa korsa guna memacu peningkatan kinerja dalam rangka pencapaian visi dan misi kepala daerah,” katanya. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos