Sikapi Isu Penculikan Anak, Sumarsono Kunjungi Sekolah di Lamteng

img
Kunjungan Ketua DPRD Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) Sumarsono ke sekolah.

MOMENTUM, Gungungsugih--Menyikapi isu penculikan anak yang membuat masyarakat resah, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) Sumarsono melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke sekolah, Selasa (7-2-2023).

Dalam kunjungan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 6 Bandarjaya, Kecamatan Terbanggibesar, Sumarsono memberikan arahan kepada pihak sekolah dan juga para murid.

Kedatangan pimpinan DPRD Lamteng tersebut disambut Kepala SDN 6 Bandarjaya, Sepridawati beserta para guru.

Sumarsono juga meminta kepala sekolah dan para guru untuk lebih waspada terhadap aksi penculikan tersebut. "Selalu perhatikan kegiatan murid ketika berada di lingkungan sekolah. Sebab, ketika di sekolah para gurulah orang tua murid yang juga memiliki kewajiban untuk menjaga anak-anaknya," ujar dia.

Dalam kunjungannya tersebut, Sumarsono mengatakan akhir-akhir ini banyak sekali pemberitaan terkait maraknya terjadi aksi penculikan, baik anak-anak maupun remaja.

Untuk itu pengawasan ekstra sangat dibutuhkan, terutama ketika berada di sekolah. “Akhir-akhir ini banyak sekali pemberitaan terkait terjadinya aksi penculikan, yang membuat para orang tua resah. Kemudian kami melakukan uji petik dan juga penyuluhan serta pengarahan kepada pihak sekolah dan juga para murid. Alhamdulillah kepala sekolah dan dewan guru juga sudah memberikan arahan yang cukup bagus, yang mana anak-anak (Murid) pada saat jam istirahat tidak diperbolehkan keluar dari halaman sekolah,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Sumarsono, pihak sekolah juga tidak memperbolehkan para muridnya untuk pulang sendirian, untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan. “Pihak sekolah juga tidak memperkenankan anak-anak untuk pulang sendirian. Pihak sekolah menyarankan agar anak-anak dijemput oleh orang tuanya,” ucap Sumarsono.

Sumarsono mengimbau agar para siswa-siswi untuk berhati-hati kepada orang yang tidak dikenal, yang tiba-tiba baik menawarkan jasa untuk mengantarkan pulang dengan menggunakan kendaraan baik motor maupun mobil, atau menawarkan makanan atau sejumlah uang.

Sumarsono juga meminta kepada orang tua wali murid untuk benar-benar memperhatikan dan selalu menjaga anak-anaknya dengan baik. “Kepada para orang tua saya berharap bisa menjaga anak-anaknya dengan baik. Apabila dirasa tidak perlu untuk keluar rumah maka sebaiknya dirumah saja, ajak ngobrol anak dan berikan perhatian yang lebih kepada mereka. Karena kejadian penculikan ini tidak hanya terjadi di satu atau dua titik, akan tetapi kejadian ini sudah banyak terjadi dan sudah skala nasional,” tegas Sumarsono.

Kepala SDN 6 Bandarjaya, Kecamatan Terbanggibesar, Sepridawati mengatakan pihaknya merasa senang mendapat kunjungan dari Ketua DPRD Lamteng.

Sepridawati menjelaskan pihak sekolah telah bekerjasama dengan para orang tua wali murid, bahwa anak-anak diantar dan jemput oleh orang tua atau walinya. “Kami juga telah sampaikan kepada orang tua wali murid, agar menjemput anak-anaknya tepat waktu. Jangan sampai anak-anak menunggu terlalu lama. Kami juga menghimbau kepada anak-anak untuk tidak pulang tanpa dijemput oleh orang tuanya, serta jika bertemu dengan orang yang tidak dikenal yang memberi sesuatu, baik itu makanan atau uang, maka jangan di ambil,” bebernya.

Dia berharap seluruh siswanya dapat terhindar dari aksi kejahatan penculikan anak. "Sekolah juga terus melakukan pengawasan secara maksimal kepada para murid," pungkas dia. (**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos