Gedung Baru Diresmikan Gubernur, Presley: Bank Lampung Tingkatkan Pelayanan

img
Gubernur Arinal Djunaidi meresmikan Gedung Baru Bank Lampung Kantor Cabang Bandarlampung.

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi meresmikan gedung baru Bank Lampung Kantor Cabang Bandarlampung, yang berada di Jalan Rasuna Said dan Jalan Wolter Monginsidi Kelurahan Pengajaran, Kecamatan Telukbetung Utara, Bandarlampung, Rabu (22-2-2023).

Peresmian ditandai dengan Penandatanganan batu prasasti, pemotongan nasi tumpeng, dan pengguntingan pita. Serta dilanjutkan dengan peninjauan Gedung Baru Bank Lampung Kantor Cabang Bandarlampung. Mendampingi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dalam peresmian yaitu, Komisaris Utama Bank Lampung Fahrizal Darminto, Dirut Bank Lampung Presley Hutabarat.

Hadir pula Kepala Bank Indonesia Perwakilan Lampung Budiyono, Kepala OJK Provinsi Lampung Bambang Hermanto dan sejumlah pejabat.

Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, mengucapkan selamat atas diresmikannya gedung baru ini. “Semoga dengan penggunaan kantor baru ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan, sehingga dapat memenuhi ekspektasi para nasabah terhadap Bank Lampung dan sekaligus memberikan kontribusi yang besar bagi pertumbuhan sektor ekonomi di Provinsi Lampung,” ujar Gubernur Arinal.

Direktur Utama Bank Lampung Presley Hutabarat menyampaikan, peningkatan pelayanan dan kenyamanan bagi nasabah menjadi tujuan relokasi kantor Bank Lampung Cabang Bandarlampung.

“Kantor baru ini memiliki fasilitas penunjang yang baik seperti lokasi kantor strategis, tempat parkir nasabah yang luas, ruangan pelayanan nasabah yang nyaman baik itu ruang tunggu teller, customer service maupun ruangan untuk pengajuan kredit. Dengan meningkatnya rasa aman dan nyaman diharapkan dapat menjangkau nasabah yang lebih luas dan meningkatkan bisnis Bank Lampung,” ujar Presley.

Dirut Bank Lampung ini juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada para pemegang saham atas suport yang diberikan kepada Bank Lampung. Juga terima kasih kepada masyarakat atas kepercayaan terhadap Bank Lampung. Kepercayaan tersebut mendorong Bank Lampung terus melakukan inovasi pada layanan maupun fasilitas yang dimilikinya. Bank Lampung saat ini memiliki 1 kantor pusat, 7 kantor cabang, 31 kantor cabang pembantu, 27 kantor kas, 153 ATM serta 2.671 agen L-Smart yang tersebar diseluruh wilayah Provinsi Lampung dan Jakarta.

Presley Hutabarat menyampaikan, sebagai mitra strategis Pemda yaitu Pemprov Lampung dan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Lampung, Bank Lampung turut andil langsung dalam menyukseskan program pembangunan Daerah. Serta mendukung seluruh visi misi kepala daerah.

Diantaranya dalam penyaluran KUR, layanan pembayaran pajak dan retribusi daerah serta penyaluran kredit kepada sektor produktif yang merupakan sektor unggulan pembangunan daerah.

Dalam memperkuat layanan transaksi berbasis digital kepada masyarakat, Bank Lampung telah melakukan penetrasi pasar untuk memperkuat positioning produk layanan mobile banking L-Online.

Saluran distribusi layanan Bank diperkuat melalui penyebaran agen L-Smart di daerah-daerah sentra ekonomi yang saat ini telah berjumlah 2.671 Agen.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos