Ayah TikToker Awbimax Sambangi Bupati Lampung Timur

img
Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo menerima kunjungan Juliman ayah TikToker Awbimax

MOMENTUM, Sukadana--Juliman ayah TikToker Awbimax alias Bima Yudho Saputro, mendatangi Rumah Dinas Bupati Lampung Timur. Kedatangan Juliman menemui Bupati Muhammad Dawam Rahardjo itu untuk mengklarifikasi sekaligus meminta maaf terkait video tiktok sang anak yang membuat gaduh.

Permintaan maaf Juliman itu diunggah melalui video di akun Instagram Dawam Rahardjo, Jumat malam (14-4-2023).
Dalam video tersebut Juliman bersama Dawam Rahardjo berasa di Musola Rumah Dinas Bupati Lampung Timur.

Baca juga: Siapa Tiktoker Awbimax?

Juliman meminta maaf kepada bupati dan mengklarifikasi, terkait video yang beredar tentang Bupati Mengintimidasi dan Mengatakan, Orang tua Mas Bima tidak bisa mendidik anaknya. Menurut Juliman video itu tidak benar.

"Saya dengan pak camat sengaja silaturahmi dengan pak bupati karena saya ini warga Lampung Timur dan saya sebagai penyuluh pertanian, jadi saya tidak mungkin menjelek-jelekan bapak saya," kata Juliman dalam video tersebut.

Juliman juga menyebut bahwa mungkin anaknya (Bima) salah informasi. "Jadi sekali lagi saya tegaskan video tersebut tidak benar," kata Juliman didampingi Camat Raman Utara Sunaryo.

Bupati Muhammad Dawam Rahardjo mengatakan, baru bertemu dengan Juliman tadi malam karena silaturahmi ke rumah dinas. Dawam juga menyebut, ternyata ayah Bima (Juliman) kawan lamanya. Jadi pertemuan itu serasa nostalgia.

"Alhamdulillah tadi malam bisa berbuka puasa dan sholat berjemaah bersama di rumah dinas dan banyak yang kami obrolkan dan beliau (Juliman) juga sudah melakukan tabayun," kata Dawam.

Dawam juga tegas memastikan, dia tidak melakukan intervensi terhadap keluarga Bima Yudho Saputro.
"Saya bahkan tahu ribut-ribut di medsos juga baru setelah kejadian ini. Saya tidak tahu kenapa, sebab saya ada agenda dari pagi dan sorenya tiba-tiba rame, akhirnya ayah Bima klarifikasi," terangnya.

Dia juga tidak pernah mengatakan, orang tua Bima tidak bisa mendidik anak dengan baik. "Itu tidak benar dan ayah Bima bapak Juliman sudah minta maaf. Semoga Bima tetap dalam keadaan sehat dan tetap bisa melanjutkan study dengan baik dan lancar," tegas Dawam. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos