Warga Digegerkan Penemuan Mayat Mengapung di Waysekampung

img
Petugas SAR BPBD Kabupaten Pesawaran mengevakuasi mayat korban hanyut di Way Sekampung.

MOMENTUM, Gedongtataan--Masyarakat Desa Halanganratu, Kecamatan Negerikaton digegerkan dengan penemuan mayat mengapung di pinggir Way Sekampung.

Sebelum penemuan jasad mengapung, seorang remaja berusia 24 tahun yang diketahui bernama Merkuri sempat dilaporkan hilang sejak Jumat (19-5-2023) sekira pukul 16.00 WIB.

Kepala Desa Trisnomaju, Sariman membenarkan kalau mayat yang ditemukan itu merupakan salah satu warga desanya. "Tadi pagi sekitar pukul 07:45 wib, jenazah korban ditemukan sudah mengambang di pinggir sungai. Sebelumnya sejak tiga hari lalu, memang korban dilaporkan pergi dari rumah dan menghilang," katanya, Minggu (21-5-2023).

Sariman menuturkan, korban sebelumnya sempat dilarang ibunya menonton televisi karena dalam kondisi hujan dan banyak petir. Ternyata, korban pergi ke pinggir sungai dan diduga terpeleset hingga hanyut terbawa arus.

Sementara, Kabid Logistik BPBD Kabupaten Pesawaran Mahadi mengatakan jasad korban ditemukan sekitar dua kilometer dari perkiraan lokasi awal dilaporkan hilang.

"Sejumlah petugas SAR BPBD Kabupaten Pesawaran dan warga terus berupaya melakukan pencarian jenazah korban selama satu hari dua malam, akhirnya jenazah korban berhasil ditemukan," katanya.

Sariman meyakini, bahwa korban tewas murni tenggelam dan terbawa arus sungai tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban.

"Tim INAFIS Polres Pesawaran dan tim kesehatan Kabupaten Pesawaran sudah melakukan pemeriksaan terhadap jenazah tersebut dan tidak ditemukan indikasi lain," terangnya.

Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke rumah duka di Dusun 3 Desa Trisnomaju Kecamatan Negerikaton, dan akan segera dimakamkan.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos