958 Pelamar PPPK Pemprov Gugur

img
Ilustrasi

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengumumkan hasil seleksi administrasi pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Berdasarkan pengumuman nomor: 800/2243/V1.04/2023, ada 958 pelamar yang tidak lulus seleksi administrasi. Rinciannya: 564 pelamar PPPK guru dan 394 tenaga kesehatan.

Sementara untuk pelamar yang lulus seleksi administrasi 7.355 orang. Terdiri dari 6.508 guru dan 847 tenaga kesehatan.

Meski demikian, pelamar yang dinyatakan tidak lulus bisa mengajukan sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi tersebut yang dimulai tanggal 19 hingga 21 Oktober.

Panitia Seleksi akan memverifikasi ulang dokumen persyaratan seleksi administrasi berdasarkan sanggahan pelamar dimulai dari tanggal 19 hingga. 23 Oktober 2023.

Panitia seleksi dapat menerima alasan sanggahan sebagaimana dimaksud pada angka tiga dalam hal kesalahan bukan berasal dari pelamar.

Hasil verifikasi sanggahan akan diumumkan pada tanggal 22 Oktober sampai dengan 28 Oktober mendatang.

Diketahui, jumlah pendaftar PPPK Pemprov Lampung mencapai 8.313 orang, dengan rincian 7.072 guru dan 1.241 kesehatan.

Sedangkan formasi yang dibuka Pemprov Lampung mencapai 7.647. Terdiri dari guru 7.130 formasi dan kesehatan 517 formasi. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos