MOMENTUM, Metro--Futsal Plus (putra) dan Platinum Angels (putri) mewakili Provinsi Lampung, berlaga di babak 36 besar nasional Liga Futsal Nusantara (LFN) tahun 2024.
Pada babak final LFN 2024 Zona Lampung, tim Futsal Plus menang 5-3 atas Intan Sport FC. Sedangkan di bagian putri, Platinum Angels memastikan nilai tertinggi dari kontestan yang mengikuti LFN zona Lampung.
Pada babak 36 besar nasional LFN, Futsal Plus berada satu grup dengan tim dari Banten (tuan rumah), DKI Jakarta, dan Jawa Barat. Sedangkan, Platinum Angels akan bersaing dengan tim dari Bangka Belitung (tuan rumah), Bengkulu dan Sumatera Selatan.
Penutupan LFN zona Lampung 2024 di Lapangan Futsal Giga Arena Kota Metro, Minggu 12 Mei 2024, dihadiri Ketua Harian KONI Provinsi Lampung Amalsyah Tarmizi, Exco Asprov PSSI Lampung dan pengurus AFP Lampung.
Pada kesempatan itu, Ketua Harian KONI Provinsi Lampung mengatakan bahwa khusus untuk tim Futsal yang akan membela Lampung dalam PON XXI di Sumatera Utara harus segera kembali mempersiapkan diri dan berhitung waktu yang pas dalam pelatihannya.
“Waktunya tinggal empat bulan lagi, maka kalian harus mempersiapkan diri sesuai dengan program yang sudah direncanakan, sehingga peak performance kelak pas ada di PON,” harapnya.
Dia menegaskan, KONI Lampung berusaha untuk memberikan stimulan yang sesuai dengan situasi anggaran dan keperluan cabang olahraga masing-masing.
“Kami dari KONI Lampung berusaha untuk memperhatikan dan terus memonitor perkembangan cabang olahraga yang lolos PON, agar kelak bisa memberikan prestasi yang baik di PON. Meskipun semuanya diseseuaikan dengan keadaan anggaran kita," terangnya.
Sebelumnya, Ketua AFP Lampung Edi Purwanto menegaskan, final FLN zonal Lampung bukan akhir perjuangan mengukir prestasi.
“LFN zona Lampung sudah selesai, namun sejatinya ini baru awal. Selanjutnya tantangan di babak 36 besar nasional pasti akan lebih berat. Maka persiapan maksimal harus dilakukan demi meraih prestasi mengharumkan nama Lampung di tingkat nasional," tegasnya. (**)
Editor: Munizar