Pemkab Lamsel Terima Insentif Fiskal Rp5,581 Miliar dari Kemenkeu

img
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan insentif fiskal kepada Sekdakab Lamsel Thamrin

MOMENTUM, Jakarta--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) menerima penghargaan Insentif Fiskal Kinerja Tahun Berjalan dari Kemneterian Keuangan.

Insentif fiskal sebesar Rp5,581 miliar lebih itu diberikan sebagai apresiasi atas kinerja Pemkab Lamsel dalam pengendalian inflasi daerah periode pertama tahun 2024.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Lamsel. Penyerahan penghargaan isentinf fiskal itu berlangsung di Ruang Sasana Bhakti Praja Kantor Kementerian Dalam Negeri,  Jakarta, Senin (5-8-2024).

Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan, Kementerian Keuanga Luky Alfirman mengatakan, instif fiskal tersebut sebagi bentuk apresiasi, sekaligus motivasi kepada pemerintah daerah dalam mengendalikan inflasi dengan menjaga stabilitas harga barang.

“Tahun 2023 hanya 33 daerah yang mendapat penghargaan instif fiskal. Tahun  2024 ini bertambah menjadi 50 daerah. Tentu ini menunjukkan iklim kompetisi yang sehat antara pemerintah daerah dalam meningkatkan kinerja pengendalian inflasi,” kata Luky Alfirman.

Penilaian penghargaaan tersebut berdasarkan pelaksanaan sembilan upaya pengendalian inflasi dan kepatuhan pemerintah daerah dalam menyampaikan laporan pengendalian tersebut. “Ada juga penilaian terhadap peringkat inflasi  serta rasio realisasi dan alokasi belanja daerah,”  terangnya.

Sekdakab Lamsel Thamrin mengatakan, keberhasilan meraih penghargaan tersebut  menjadi motivasi untuk terus mengoptimalkan upaya pengendlian inflasi.

“Alhamdulillah, ini penghargaan untuk kita. Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi seluruh elemen di Kabupaten Lampung Selatan,” kata Thamrin.(**)







Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos