250 Siswa Kelas IX MTs Negeri 1 Pringsewu Wisuda Tahfidz Al-Quran

img
Wakil Bupati Pringsewu Umi Laila menghadiri wisuda tahfidz Al-Quran angkatan ke-5 di MTs Negeri 1 Pringsewu. Foto. Sulistyo.

MOMENTUM, Pringsewu-- Sebanyak 250 siswa kelas IX Madrasah Tsanawiyah (MTS) Negeri 1 Pringsewu mengikuti wisuda tahfidz Al-Quran angkatan ke-5, Sabtu 19 April 2025.

Wakil Bupati Pringsewu Umi Laila yang turut menghadiri prosesi tersebut mengaku bangga. Menurutnya, masyarakat Pringsewu mengedepankan Islam rahmatan lil‘aalamiin.

“Banyaknya madrasah dan pondok pesantren di daerah ini merupakan bentuk dukungan masyarakat kepada pemerintah dalam upaya membentuk SDM berkarakter, agamis serta berakhlak mulia, melalui berbagai pendidikan,”ucapnya.

Kondisi ini, kata Umi, harus dipertahankan sebagai pondasi mewujudkan Kabupaten Pringsewu yang agamis dalam bingkai keberagaman. Untuk itu ia berharap masyarakat sentiasa bergandeng tangan menjaga persatuan, kesatuan dan menciptakan kerukunan antarumat beragama.

“Hal ini agar kehidupan, kedamaian dan kerukunan masyarakat di Kabupaten Pringsewu yang selama ini telah terbina mampu menjadi kekuatan besar bagi membangun Pringsewu yang Mandiri, Aman, Kondusif, Maju, Unggul dan Religius,” ujarnya.

Acara tersebut dihadiri jajaran pemerintah daerah, Kementerian Agama serta MTs Negeri 1 Pringsewu. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos