IPC Panjang Buka Bersama dan Santuni Anak Yatim

img
IPC Panjang memberikan bantuan santunan kepada anak yatim.

Harianmomentum.com--Sebagai ungkapan kepedulian terhadap sesama di bulan Suci Ramadhan, IPC (Pelindo) Panjang memberikan santunan kepada 100 anak yatim piatu  dan 15 orang anak disabilitas.

Santunan diserahkan langsung oleh General Manajer IPC Panjang Drajat Sulistyo didampingi Direktur Utama IPC Pelindo II Elvyn G Masassya dan Kepala Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Panjang Pranyoto, pada acara Safari Ramadhan IPC Panjang, di Hotel Novotel, Senin (13-4-2019).

GM IPC Panjang Drajat Sulistyo mengatakan kegiatan safari Ramadhan ini merupakan agenda rutin setiap tahun.

"Kegiatan yang bertemakan "Ramadhan ajang mempererat silaturahim menujun era baru pelabuhan Panjang “ ini dilaksanakan sebagai  sebagai wujud syukur  dan untuk lebih mempererat silahturahmi kepada seluruh pihak yang telah banyak membantu dan berkontribusi  pengembangan Pelabuhan Panjang," kata Drajat.

Sebelumnya, tambah Drajat, IPC Panjang juga telah melakukan kegiatan sosial berupa pembagian paket sembako sebanyak 2500 paket untuk warga di sekitar lingkungan pelabuhan Panjang, dan santunan rutin  takmir masjid diwilayah pelabuhan Panjang, serta bantuan perbaikan saran ibadah serta  bantua yayasan panti dan yayasan Pendidikan di wilayah pelabuhan Panjang dan kota Bandar Lampung

Selain itu, IPC Panjang juga akan menggelar paket pasar murah sebanyak  7.500 paket. Ia berharap semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua.

Sementara Direktur Utama IPC Pelindo II Elvyn G Masassya mengapresiasi IPC Panjang yang berkembang pesat, dan kerjasamq yang baik dengan elemen terkait. Ia  berharap  Pelindo akan terus memberikan pelayanan yang bekelas dunia berbasis digital.

"Saya berkeyakinan  dengan dukungan masyarakat dan pemerintah, maka keberadaan IPC Pelabuhan Panjang dapat dirasakan manfaatnya untuk masyarakat Provinsi Lampung," katanya. (nur)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos