MOMENTUM, Pringsewu--Bantuan terhadap upaya pencegahan penularan virus corona di Kabupaten Pringsewu terus berdatangan. Kali ini dari Fraksi Golkar DPRD setempat.
Fraksi Golkar DPRD Pringsewu memberikan bantuan 200 pcs masker untuk personel polres setempat.
Bantuan diserahkan langsung Ketua Fraksi Golkar DPRD Pringsewu Anton Subagio kepada Kapolres Pringsewu AKBP.Hamid Andri Soemantri, Selasa (7-4-2020).
"Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Partai Golkar membantu aparat kepolisian dalam upaya pencegahan penularan virus corona," kata Anton Subagio.
Hal senada disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pringsewu Suherman.
Menurut dia, upaya pencegahan penularan virus corona tidak bisa hanya dilakukan pemerintah dan aparat kepolisian saja. Diperlukan peran aktif semua pihak, termasuk masyarakat.
"Mudah-mudahan, bantuan ini dapat memperlancar tugas aparat kepolisian melakukan upaya pencegahan penularan virus corona di Kabupaten Pringsewu," kata Suherman.
Kapolres Pringsewu AKBP.Hamid Andri Soemantri menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Fraksi Partai Golkar yang telah memberikan bantuan tersebut.
"Kami dari Polres Pringsewu saat ini sedang melakukan berbagai upaya dalam menyadarkan warga tentang pencegahan penularan covid-19. Masker ini juga akan kami bagikan lagi kepada para personel dan masyarakat umum yang membutuhkan,” kata kapolres. (**)
Laporan: Sulistiyo
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum