Pameran Bonsai PPBI Lampung, ini 10 Daftar Terbaik Setiap Kelas

img
Seorang pengunjung melihat bonsai yang ada di Gedung Pramuka pada Sabtu, 6 Agustus 2022.

MOMENTUM, Bandarlampung--Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Lampung bersama Danbrigif 04/BS mengadakan pameran dan kontes bonsai.

Pameran dan kontes bonsai tersebut dilaksanakan di Gedung Pramuka, Bandarlampung sejak 2 hingga 9 Agustus 2022 mendatang.

Ketua Umum PPBI, Erwin Lismar mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh PPBI Lampung bersama Danbrigif karena diikuti ratusan peserta.

"Pameran dan kontes ini juga sampai diikutti oleh peserta yang berasal dari luar Provinsi Lampung," kata Erwin, Sabtu (6-8-2022).

Dia berharap kegiatan ini kedepannya bisa dilaksanakan secara rutin di Provinsi Lampung.

Ketua Panitia Pelaksana, Andi Wijaya menyebutkan ada empat kelas yang diadakan dalam kontes dan pameran bonsai di Lampung.

"Kalau secara nasional ada kelas Pratama, Madya, Utama dan kelas Bintang dan dinilai berdasarkan penampilan, gerak dasar, keserasian dan kematangan," sebutnya.

Dia mengungkapkan pameran dan kontes bonsai ini akan dilaksanakan setiap tahunnya untuk menjadi momentum di Lampung khususnya kota Bandarlampung.

"Alhamdulillah kegiatan ini sudah direncanakan untuk bisa dilaksanakan tiap tahun, namun harus tetap mengikuti agenda PPBI nasional," tuturnya.


Berikut daftar 10 bonsai terbaik yang ada di pameran dan kontes bonsai tersebut.


Kelas Utama: 

1. Bonsai Phusu milik Kuntoro Wiryanto

2. Bonsai Hokkiantea milik Kuntoro Wiryanto

3. Bonsai Phusu milik Andi Wijaya

4. Bonsai Serut milik Ikhwan Fadil Ibrahim

5. Bonsai Anting Putri milik Agum Gumilar

6. Bonsai Anting Putri milik AF Manurung

7. Bonsai Kemuning milik Agus Susanto

8. Bonsai Sianci milik Okta Rizal

9. Bonsai Kupa Landak milik Soniyanto

10. Bonsai Anting Putri milik Muhtadi


Kelas Madya

1. Bonsai Santigi milik H. Agus Kupu Kupu

2. Bonsai Lohansung milik Andi Hinata

3. Bonsai Beringin Elegan milik Zio

4. Bonsai Beringin Elegan milik Okta Rizal

5. Bonsai Anting Putri milik Fathian

6. Bonsai Siangi milok Kuntoro Wiryanto

7. Bonsai Hokkiantea milik H.Syamsir

8. Bonsai Jeruk Kelingking milik Tirtayasa

9. Bonsai Santigi milik Supriyadi Alfian

10. Bonsai Serut milik Soniyanto


Bonsai Terbaik secara keseluruhan dimenangkan oleh Bonsai Phusu milik Kuntoro Wiryanto.

Terbaik di ukuran kecil dimenangkan Bonsai Anting Putri milik AF Manurung.

Terbaik di ukuran sedang dimenangkan Bonsai Santigi milik H.Kupu Kupu

Terbaik di ukuran besar dimenangkan Bonsai Phusu milik Kuntoro Wiryanto






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos