MOMENTUM, Metro--Baru seumur Jagung, ruas Jalan Nusantara di Kelurahan Margodadi, Kecamatan Metro Selatan, yang belum lama diperbaiki kembali rusak. Kondisi tersebut pun dikeluhkan warga setempat.
Eni Rusmiati, warga RT 06 RW 02 kelurahan setempat mengatakan, awalnya warga senang karena ruas Jalan Nusantara diperbaiki. Namun, dia juga menyayangkan kualitas buruk jalan yang memakan anggaran ratusan juta rupiah.
"Kualitasnya kurang bagus, ada juga di bagian depan makam yang rusak parah dan retak-retak. Bahkan, di depan rumah saya retak tuh. Padahal baru diaspal," kata dia, Senin (21-11-2022).
Dia meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Metro untuk melakukan pengecekan dan mengevaluasi atas perbaikan jalan tersebut.
"Ini kan sudah diperbaiki, mestinya mutu dan kualitasnya bagus dong. Jangan seperti ini, baru berapa minggu kok aspalnya sudah retak-retak dan mengelupas . Walikota harus turun dan melihat langsung seperti apa kondisinya sekarang," pintanya.
Pada kesempatan yang sama, Ruliandi seorang pengendara yang melintas juga menyampaikan kekecewaannya. Menurutnya, jika usia jalan masih hitungan minggu, seharusnya kondisi jalan masih bagus.
"Kalau retak-retak gini pasti kualitasnya jelek. Padahal ini menggunakan anggaran yang besar ya, bukan lagi dengan uang yang kecil," keluhnya.
Dia berharap, satuan kerja terkait melakukan perbaikan jalan sesuai mutu dan spesifikasi perencanaannya.
"Bagaimana mau bertahan lama kalau baru beberapa minggu saja sudah retak-retak dan mengelupas. Tolong untuk pihak terkait segera memperbaiki,"ungkapnya.
Diketahui, ruas Jalan Nusantara yang berada di Kelurahan Margodadi, Kecamatan Metro Selatan baru selesai diperbaiki pada bulan September lalu. Namun, baru dua bulan kini kondisinya sudah retak-retak dan mengelupas.(**)
Editor: Agus Setyawan