Setelah Ditahan Jateng, TIm Futsal U40 Lampung Gilas Kalsel 10:1

img
Pertandingan juara bertahan Tim Futsal U40 PWI Lampung jawab tim Kalimantan Selatan.

MOMENTUM, Malang  -- Tim Futsal PWI Lampung di atas umur 40 menghajar Tim futsal PWI Kalimantan Tengah dengan skor 10-1. Matalkah benar benar menjadi momok bagi pertahanan lawan dengan 5 gol yang disarangkan ke gawang tim lawan dalam Porwanas Ke-XIII 2022 pada Selasa (22-11-2022)B


Berbekal hasil kurang bagus saat hanya menahan imbang Tim Futsal PWI Jawa Tengah 2-2, strategi kembali diususun Tim futsal PWI Lampung yang hasilnya sangat memuaskan.


Bertanding di Zona Futsal Jalan Sudimoro, Kota Malang, gol awal Tim futsal PWI Lampung dicetak oleh Samino menit ke 2.44. 

Usai gol itu, operan langsung ke pemain depan Tim Futsal PWI Lampung kerap membuahkan peluang, namun belum bisa dikonversi menjadi gol.


Aan pemain bertahan Tim Futsal PWI Lampung tak henti hentinya menginstruksikan kepada pemain lainnya untuk fokus baik dalam bertahan dan menyerang.


Turun minum babak pertama skor masih 1-0 untuk keunggulan Tim futsal PWI Lampung.


Usai turun minum, permainan apik ditunjukkan para pemain Tim Futsal PWI Lampung . Dan akhirnya gol kedua tercipta dari Matalkah dan merubah skor menjadi 2-0 yang disusul gol berikutnya oleh Samino.

Karena tertinggal 3-0 para pemain Tim futsal PWI Kalimantan Tengah kerap melakukan pelanggaran cukup keras. 

Pada menit akhir pertandingan babak pertama tercipta gol untuk Tim Futsal PWI Lampung namun gol itu diprotes lawan, namun wasit tetap mengesahkan sehingga skor menjadi 4-0.

Babak kedua, Tim Futsal PWI Lampung makin sering menekan pertahanan lawan hingga    gol susulan dari Matalkah dan Nurholis membenamkan mental pemain lawan. Skor akhir menjadi 10-1 setelah 1 gol balasan didapatkan Tim Futsal PWI Kalteng melalui pinalti. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos