Bupati Lamteng Agendakan Ngolam dengan Petani

img
Bupati Lamteng bersama pengurus KTNA dalam acara Sarasehan Perkumpulan Insan Pertanian

MOMENTUM, Seputihbanyak--Peningkatan produksi pertanian, khsusnya tanaman pangan menjadi salah satu prioritas program kerja Pemkab Lampung Tengah. Priortias tersebut sejalan dengan program Kartu Pertani Berjaya yang dicanangkan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

Demikian disampaikan Bupati Lamteng Musa Ahmad saat menghadiri Sarasehan Perkumpulan Insan Pertanian, di LEC Paramarta Kecamatan Seputibanyak, Selasa 3 Januari 2023.

"Mengetahui apa yang dibutuhkan dan menjadi kendala para petani dalam melakukan usaha budidaya itu sangat penting untuk merancang sebuah program yang efektif. Karena itu, nanti kita akan rancang kegiatan Ngolam alias Ngobrol Malam. Misal setiap  malam Kamis kita ngobrol bareng petani membahas berbagai permasalahan yang dihadapi," kata  bupati.

Bupati juga meminta,  Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura (KPTPH) merumuskan program yang bisa memunculkan vareitas tanaman pangan yang baik.  Untuk selanjutnya dikembangkan melalui usaha budidaya yang dilakukan para petani. 

"Para petani juga harus  memanfaatkan program  Kartu Petani Berjaya yang digagas Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.  Banyak kemudahan yang bisa didapat para petani melalui program Kartu Petani Berjaya," ungkapnya.

Sebelumnya, Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Lamteng  Jamal mengatakan, acara sarasehan itu bagian dari upaya  menyukseskan Program Musim Tanam 2023.

"KTNA merupakan mitra kerja Pemkab Lampung Tengah untuk bersinergi menyuskeskan program pertanian," kata Jamal.

Selain itu, saresehan tersebut  juga bagian persiapan peserta Pekan Nasional KTNA XVI Tahun 2023 yang akan diselanggarakan Provinsi  Sumatera Barat bulan Juni mendatang.

Pada kesempatan itu, dia juga menyampaikan terimakasih kepada TNA  Provinsi Lampung yang telah  memberikan bantuan b1 combine harvester makki Bimo 102 kepada Gapoktan Bina Tani  Kampung Buminabung Baru. 

"Insyallah di tahun 2023 ini akan ada dua mesin combine harvester yang akan diberikan untuk para petani di Lampung Tengah sebagai mana diusulkan Ketua KTNI Lampung bapak Hanan A. Rozak,"tandasnya. 

Ketua KTNA Provinsi Lampung Hanan A. Rozak mengatakan, Kabupaten Lamteng merupakan salah satu daerah lumbung pangan di Provinsi Lampung.

"Sebagai daerah lumbung pangan, sudah semestinya program pertanian di Kabupaten Lampung Tengah menjadi prioritas dan mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah provinsi maupun pusat, termasuk KTNA," kata Hanan. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos