PKK Tanggamus Santuni Korban Jembatan Ambrol

img
Wakil Ketua TP PKK Tanggamus Afillah Samsul Hadi kepada keluarga korban jemabatan ambrol di Kecamatan Semaka.

Harianmomentum.com--Wakil Ketua Tim Penggerak  Pembina Kesejahteraan Keluaraga (TP-PKK) Kabupaten Tanggamus Afillah Samsul Hadi mengunjungi kediaman para korban insiden jembatan ambrol di Kecamatan Semaka, Rabu (15/11). 

 

Kujungan tersebut untuk memberikan santuan kepada para keluarga korban sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian. Korban jembatan ambrol itu: Anton Saputra (21) warga Pekon Sudimoro, Danang (16) warga Pekon Sedayu dan Adi Setiawan (17) warga Pekon Sudimoro, Kecamatan Semaka. 

 

"TP PKK Kabupaten Tanggamus turut prihatin dengan terjadinya musibah ini. Saya akan koordinasikan dengan pemkab untuk menutup sementara jembatan tersebut, agar peristiwa ini tidak kembali terulang,” kata Afillah.

 

Menurut dia, Pemkab Tanggamus telah merencankan pembangunan jembatan tersebut, agar kembali layak digunakan. "In Sya Allah, Maret 2018 pembangunnya sudah bisa dimulia dan dapat kembali digunakan warga dengan aman," ungkapnya.

 

Afillah menyarankan, agar warga yang hendak menuju Kecamatan Wonosobo mau pun Semaka menggunakan perahu penyeberangan atau menggunakan jembatan di Pekon Karanganyar.  

 

“Agar lebih aman, untuk sementara  sebaiknya gunakan jembatan di Pekon Karanganyar,” imbaunya.

 

Turut mendampingi dalam kunjungan tersebut: Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Tanggamus  Arjuliati Andi wijaya, Asisten Pembangunan FB. Karjiono, Asisten Pemerintahan Paksi Marga, Asisten Administrasi Firman Rani  Camat Semaka Edy farurrozi dan Camat Wonosobo Asriyanto. (day/zal)








Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos