MOMENTUM, Bandarlampung-- Organisasi kemahasiswaan (Ormawa) Fakultas Adab Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) menggelar seminar dengan mengusung tema "The Importance of Student Organizations in Increasing Self-Confidence".
Acara tersebut dihadiri oleh Dekan III Fakultas Adab UIN RIL, Dr Amirudin, Dhonny Fatwa Ammarul Akbar, Wakil Ketua 1 Bidang Kerjasama Forum Mahasiswa Kedinasan Indonesia sebagai narasumber.
Diikuti ratusan peserta dari jurusan Ilmu Perpustakaan dan Sejarah Peradaban Islam, semester 1,3 dan 5 itu kegiatan berlangsung di Fakultas Adab lantai empat kampus setempat, Kamis (23-11-2023).
Pada kesempatan tersebut, Dhonny Fatwa Ammarul Akbar menyampaikan, materi tentang kepemimpinan manajemen organisasi dengan mengikuti ormawa bisa berpengaruh kepada peningkatan rasa percaya diri.
"Besar harapan saya kepada seluruh mahasiswa Fakultas Adab agar bisa memaksimalkan peran sebagai Agent of Change (Agen perubahan) guna menunjang pembangunan nasional di Indonesia saat ini," jelas dia.
Sementara, Dr Amirudin juga menyampaikan bahwa peserta seminar agar bisa mengikuti acara dengan maksimal serta mengambil pelajaran yang berharga yang disampaikan oleh narasumber dalam penyampaian materi.
Terpisah, ketua pelaksanaan seminar, Mayani Indah Dewi menyampaikan bahwa acara tersebut digelar supaya mahasiswa Fakultas Adab paham dasar keorganisasian mahasiswa.
"Harapan saya dalam cara ini agar mahasiswa Fakultas Adab paham dasar organisasi dan tumbuh minat untuk berorganisasi, " jelas dia.
Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa dari seminar tersebut bisa merubah pola pikir mahasiswa terkait keorganisasian.
"Output dari seminar ini mahasiswa dapat merubah mindset dalam berorganisasi untuk mendapatkan pengetahuan yang lebih tentang keorganisasian mahasiswa," pungkasnya. (**)
Editor: Agus Setyawan