Bupati Tabanan Kunjungi Danau Tirgagangga di Seputihbanyak

img
Bupati Tabanan Provinsi Bali I Komang Gede Sanjaya saat kunjungan kerja ke Lampung Tengah.

MOMENTUM, Seputihraman -- Bupati Tabanan Provinsi Bali I Komang Gede Sanjaya bersama  rombongan mengunjungi Danau Tirgagangga yang terletak Seputihbanyak 13, Kecamatan Seputihbanyak.

Kunjungan itu didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Tabanan I Gede Susila dan Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PDI-Perjuangan I Komang Koheri, serta sejumlah pejabat Lampung Tengah.

Sebelumnya, menurut Komang Koheri, kedatangan Bupati Tabanan disambut sejumlah tokoh agama dan tokoh adat Bali di Kampung Ramadewa, Kecamatan Seputihraman, Kamis 4 Januari 2024.

Di Lampung Tengah, Bupati Tabanan menyempatkan diri untuk mengunjungi Gedung DPRD Lamteng dan tugu peringatan transmigrasi pertama di Lampung di Kampung Ramadewa, Seputihraman, serta menemui sejumlah tokoh transimigran bali yang berada di kampung setempat.

Saat tiba di Danau Tirtagangga, Bupati Tabanan, memberikan edukasi kepada pengelola objek wisata Danau Tirtagangga, dalam hal ini kelompok sadar wisata (pokdarwis) setempat tentang wisata.

“Dalam pertemuan tersebut, Bupati bersama Kepala Dinas Pariwisata Tabanan, Bali menilai, bahwa terdapat beberapa faktor yang mengakibatkan objek wisata Danau Tirtagangga itu sulit untuk maju. Karena, kecilnya debit air, kurangnya penghijauan serta banyaknya keramba ikan yang bisa merusak pemandangan dan juga tidak adanya jogging track disekitar danau,” kata I Komang Koheri kepada media ini, Sabtu (6/1/2024).

Komang Koheri berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamteng dapat membantu serta memfasilitasi Pokdarwis agar Pariwisata nya bisa sejajar dengan Pariwisata yang ada di Kabupaten Tabanan, Bali.

“Karena jika kita lihat, Danau Tirtagangga berpotensi sekali untuk bisa maju. Dan itu kalau di kelola secara maksimal dengan sapta pesona maka saya yakin tempat pariwisata itu bisa maju,” tambahnya.

Selain mengunjungi sejumlah tempat di Lamteng, Bupati beserta rombongan juga menggelar kegiatan Pagelaran Seni Budaya Bali di gedung kesenian Kampung Rama Dewa yang didatangkan langsung dari Kabupaten Tabanan, Bali.

“Dan juga kemaren, dari hasil pertemuan bersama para tokoh-tokoh bali yang ada di Tugu Peringatan, mereka meminta agar bisa mendatangkan guru pelatih kesenian bagi warga bali yang ada di Kecamatan Seputihraman. Serta para tokoh juga meminta bantuan untuk perbaikan Pura Peringatan yang sudah 2 tahun ini pembanguanannya belum selesai,” tuturnya.

Selaku tokoh masyarakat sekaligus Anggota DPR-RI I Komang Koheri mengucapkan terimkasih kepada Bupati Tabanan yang telah datang di Kecamatan Seputihraman. Dan, ia juga berharap kepada Pemkab Lamteng maupun Pemda Lampung tidak hanya fokus kepada petani. Tapi bagaimana cara memunculkan tempat-tempat wisata yang berpotensi di Lampung khsusunya di Kabupaten Lampung Tengah. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos