PON XXI, Lampung Tambah Perak dari Paramotor

img
Venue pertandingan cabor paramotor PON XXI di Bandara Malikus Saleh, Aceh Utara. Foto: ist

MOMENTUM, Aceh Utara--Kontingen Lampung kembali menambah pundi medali di ajang PON XXI yang berlangsung di Aceh dan Sumatera Utara. Tambahan medali untuk Laskar Saburai—julukan Kontingen Lampung, itu datang dari cabang olahraga paramotor.

Bertanding di Bandara Malikus Saleh, Kabupaten Aceh Utara, atlet paramotor Lampung Adi Ayangsyah yang turun di nomor slalom foot launch berhasil mempersembahkan medali perak.

"Adi mencatatkan elapsed time 30,67 menit dan berhasil meraih medali perak," kata Manager Tim Paramotor Lampung Waras Budi Hartawan, Rabu (4-9-2024) pagi.

Waktu yang dicatatkan Adi hanya tertingga 6 menit 18 detik dari Atlet Jawa Barat Arlen Verta yang meraih medali emas dengan elapsed 24,49 menit.

"Untuk medali perunggu nomor slalom ini juga diambil atlet Jawa Barat Acep Rustandi yang mencatat elapsed 32,33," terangnya.

Nomor slalom food launch cabor paramotor diikuti 27 dari 39 atlet yang teregistrasi dari beberapa provinsi.

"Nomor slalom ini, memang menuntut keterampilan, keseimbangan pilot untuk melakukan manuver ekstrim di tengah kondisi cuaca yang sewaktu-waktu bisa berubah," jelasnya. 

Atlet paramotor Lampung masih akan bertanding di sejumlah nomor lainya. "Masih ada pertandingan di nomor-nomor lain. Mohon doa dan dukungan, agar kami bisa merebut medali emas untuk Lampung," harapnya. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos