Warga Pulungkencana Tenggelam di Rawa Banyu Urip

img
Ilustrasi/net

Harianmomentum.com--Diduga kehabisan tenaga saat berenang untuk mengambil hasil buruannya, Pasaribu (38) seorang warga Tiyuh (desa) Pulungkencana Kecamatan Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat tewas tenggelam di rawa (kali) Banyu Urip Gresik Tiyuh Panaragan.


Kejadian berawal saat korban bersama Supri (24), warga Tiyuh Tirtamakmur RK 2, Kecamatan Tulangbawang Tengah, memburu atau menembak burung di tengah rawa sekira pukul 14.00 wib.


"Saya berhasil mengenai dua ekor burung, saat? hendak mengambil hasil buruan lainnya, kami terpaksa berenang, karena jatuh di dalam air rawa itu. Saat itu dia (korban) yang duluan berenang dengan membawa bambu penyangga, tapi tiba-tiba bambu itu terlepas dari tangan korban, sehingga tenggelam," katanya Supri.


Ia menduga korban kehabisan tenaga saat berada di tengah rawa.


"Saya saat itu sudah merasa lemas dan tidak bisa berbuat apa-apa. Akhirnya saya meminta bantuan pada warga setempat untuk mencari rekan saya itu," katanya.


Terpisah, Kepala Tiyuh Panaragan Saibun saat dihubungi via telepon menjelaskan, sekira pukul 16.00 wib ada seorang warga meminta pertolongan kepada warga.


"Saat itu, teman korban datang dan minta tolong untuk mencari rekannya yang tenggelam di Rawa Banyu Urip Geresik, dan dengan alat seadanya warga pun berhasil menemukan rekannya tersebut dengan keadaan tak bernyawa lagi," kata dia.


Setelah jenazahnya ditemukan Langsung diangkat dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Panaragan. Disitu juga ada anggota Polsek Tulangbawang Tengah dan intel Kodim. Dari RS lansung dibawa ke rumah duka.(frk)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos