MOMENTUM, Pringsewu -- Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas melakukan presentasi rencana pengembangan mocaf (modified cassava flour) atau tepung singkong modifikasi.
Presentasi dilakukan di hadapan Wakil Menteri Dalam Negeri RI Bima Arya Sugiarto, Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Tubagus Ace Hasan Syadzily dan Purnomo Yusgiantoro, Ketua Dewan Pembina Purnomo Yusgiantoro Center, serta para peserta Kursus Pemantapan Pimpinan Daerah (KPPD) di Jakarta, Selasa (18-11-2025).
Menurut Bupati Pringsewu, hal tersebut merupakan langkah strategis bagi memperkuat ketahanan pangan, meningkatkan daya saing daerah, dan membuka peluang untuk lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pringsewu, bukan hanya untuk saat ini.
"Namun juga menjadi pijakan masa depan agar Kabupaten Pringsewu senantiasa semakin Mandiri, Aman, Kondusif, Maju, Unggul dan Religius (Makmur),"harapnya.
Riyanto berharap langkah ini menjadi awal dari lahirnya industri Mocaf di Kabupaten Pringsewu, yang benar-benar berdampak luas bagi masyarakat guna menggerakkan perekonomian para petani, sekaligus membuka lapangan kerja, di samping untuk menghadirkan kemandirian pangan dari daerah untuk Indonesia.
"Pemerintah Kabupaten Pringsewu berkomitmen untuk menghadirkan inovasi pembangunan yang berdampak langsung bagi masyarakat, khususnya dalam upaya penguatan ekonomi lokal serta peningkatan kesejahteraan para petani di Kabupaten Pringsewu," imbuh Bupati Pringsewu. (**)
Editor: Muhammad Furqon
