Wabup Pringsewu Ajak PWI Bersinergi Sukseskan Pembangunan

img
Wakil Bupati Pringsewu menyerahkan potongan tumpeng kepada Ketua PWI setempat Budi Karyadi

Harianmomentum.com--Pemerintah Kabupaten Pringsewu meminta para wartawan, khususnya yang tergabung dalam wadah Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dapat memperkuat sinergi  mendukung pelaksanaan program pembangunan.

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Pringsewu Fuazi saat menghadiri acara peringatan Hari Pers Nasional dan HUT ke 73 PWI, sekaligus rangkaian kegiatan peringatan HUT ke 10 kabupaten  setempat. 

Kegiatan berlangsung di lokasi wiata Nggruput, kawasan jalur dua kantor Pemkab Pringsewu, Minggu (10-3-2019).

"Sebagai organisasi pers tertua di Indonesia, PWI harus dapat menjadi motor penggerak sarana informasi program pembangunan kepada masyarakat. Sinergi dan koordinasi dengan jajaran pemkab harus terus diperkuat untuk menyukseskan program pembangunan, khususnya di Kabupaten Pringsewu," kata wabup.

Wabup juga mengapresisasi berbagai program kerja yang dilaksanakan jajaran pengurus dan anggota PWI Kabupaten Pringsewu.

"PWI Pringsewu selalu aktif melaksanakan berbagai program kerja yang bersinergi dengan pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Pringsewu.

"Maka wajar jika PWI Kabupaten Pringsewu selalu meraih predikat terbaik dari seluruh kepengurusan PWI di Provinsi Lampung," katanya.

Acara peringatan HPN dan HUT PWI ke 73  tingkat Kabupaten Pringsewu itu ditandai dengan  pemotongan tumpeng oleh Wabup Fauzi.

Selain itu juga dilakukan pembagian hadiah doorprize dan dihibur  musik spandek.

Ketua PWI Kabupaten Pringsewu Budi Karyadi menyapaikan terimakasih kepada pemkab setempat yang selama ini selalu mensupport kegiatan PWI. Begitu juga kepada pihak sponsor yang turut membantu suksesnya acara tersebut.

"Sebelumnya kita juga menggelar lomba mancing gratis diko lam Ibnu Pandu Tambahrejo," kata Budi. 

Menurut Budi, PWI Kabupaten Pringsewu juga telah membentuk  Masyarakat Pers Pemantau Pemilu (Mappilu) untuk berperan aktif menyukseskan Pemilihan Umum 17 April mendatang,

"Semoga Mappilu PWI dapat menjalankan tugas dan fungsi membantu suksesknya pemilu 2019, khususnya di Kabupaten Pringsewu," harapnya. (lis)







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos