Harianmomentum.com--Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar, PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Panjang atau IPC Panjang menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility CSR berupa motor sampah roda tiga kepada Kelurahan Pidada Kecamatan Panjang (15-4-2019).
Bantuan diserahkan secara langsung oleh General Manager IPC Panjang Drajat Sulistyo kepada Camat Panjang Ahmad Nurizki yang didampingi oleh Lurah Pidada.
General Manager IPC Panjang Drajat Sulisyo mengatakan bantuan Motor Sampah yang diperuntukan untuk Kelurahan Pidada merupakan salah satu bentuk tanggung sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar perusahaan.
IPC Panjang senantiasa berkomitmen membantu masyarakat melalui program IPC Panjang Peduli sebagai bagian dari BUMN Hadir Untuk Negeri.
Bantuan Motor sampah ini salah satu bentuk program IPC Panjang Peduli dalam hal Lingkungan dan Kesehatan.
"Semoga bantuan motor sampah ini dapat membantu sekaligus mendukung mewujudkan lingkungan yang bersih di Kelurahan Pidada," ujar Drajat.
Camat Panjang Ahmad Rizki menyampaikan terimakasih kepada IPC Panjang yang telah memberikan dukungan dalam mewujudkan program kebersihan lingkungan khususnya Kelurahan Pidada Kecamatan Panjang. Dengan adanya bantuan motor sampah ini diharapkan masyarakat juga ikut terlibat dalam mewujudkan lingkungan yang bersih tidak hanya mengandalakan petugas kebersihan, tambah Rizki.
Sebelumnya IPC Panjang melalui Program IPC Panjang Peduli Pendidikan telah memberikan bantuan 5 (lima) unit perangkat computer yang diberikan kepada SMP Muhammadiyah 5 Panjang (29/3). (rls)
Editor: Harian Momentum