MOMENTUM, Bandarlampung-- Kushin Ryu M Karate-do Indonesia (KKI) Lampung keluar sebagai juara umum kejuaraan nasional (kejurnas ) Lampung Open Karate Championship 2019.
Pada kejurnas yang dihelat Jumat hingga Minggu (27-29 Desember 2019) di PKOR Wayhalim, Bandarlampung itu, atlet KKI Lampung berhasil mendulang: 21 medali emas, 14 perak dan 14 perunggu.
"Dari total 59 medali yang diperebutkan, KKI Lampung keluar sebagai juara umum dengan tatol raihan, 49 medali: 21 emas, 14 perak dan 14 perunggu," kata Ketua Umum Forki Lampung Hanibal saat penutupan kejurnas tersebut.
Posisi kedua ditempati Gojuass Lampung, dengan 6 medali emas, satu perak, dua perunggu.
Posisi ketiga diraih Pengprov Lemkari Lampung, dengan 5 emas, 3 perak dan 13 perunggu. Selanjutnya, diposisi keempat diraih BKC Lampung: 4 emas, 4 perak, 5 perunggu.
Inkai Lampung menempati posisi kelima dengan: 3 emas, 4 perak, 5 perunggu.
Menurut Hanibal, kejurnas tersbut menjadi salah sati tolok ukur atlet karate Lampung untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2020.
"Kita siapkan tujuh atlet mengikuti PON 2020, prestasinya sudah meraih satu emas, tiga perak dan satu perunggu pada PON Jawa Barat empat tahun lalu," kata Hannibal.
Dia optimistis, cabang olahraga karate dapat memenuhi target meraih dua medali emas pada PON di Provinsi Papua tahun 2020. (rft)
Editor: Harian Momentum