Polres Pringsewu Perketat Pengawasan Pusat Perbelanjaan

img
Petugas Polres Pringsewu melakukan pengawasan dan patroli di pusat perbelanjaan yang ramai dikunjungi masyarakat.

MOMENTUM, Pringsewu--Menjelang Hari Raya Idulfitri 2021, sejumlah pusat perbelanjaan di Kabupaten Pringsewu semakin ramai meski di masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Minggu (2-5).

Menyikapi hal itu, anggota Kepolisian Resor (Polres) Pringsewu memperketat pengawasan di pusat perbelanjaan tersebut.

Pusat perbelanjaan yang ramai dikunjungi Seperti di Chandra Pringsewu, Multi-M 1000 dan Nada Busana Sidoharjo serta sejumlah gerai pakaian terutama pada siang hingga sore hari.

Kabag Ops Polres Pringsewu AKP Martono mengatakan, pihaknya sudah memprediksi bakal muncul keramaian pada sejumlah pusat perbelanjaan. Maka, pihaknya menerjunkan personel untuk memantau aktivitas pasar dan pusat perbelanjaan jelang lebaran.

"Biasanya jelang lebaran aktivitas masyarakat cukup tinggi terutama di pasar-pasar, swalayan dan juga di tempat Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Oleh karena itu, kita mempertinggi pengawasan dan juga patroli di lokasi-lokasi tersebut,” jelas Kabag Ops AKP Martono.

Menurut dia, pentingnya peningkatan pengawasan dan patroli disejumlah fasilitas publik menjelang hari raya adalah untuk memberi rasa aman kepada masyarakat dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

AKP Martono menuturkan, semakin dekatnya lebaran, aktivitas masyarakat di pasar untuk membeli berbagai kebutuhan sangat tinggi. Begitu juga dengan transaksi keuangan seperti melalui ATM juga tinggi. Sehingga kondisi tersebut menjadi rawan kejahatan. 

"Polisi lebih meningkatkan patroli, juga pengawasan di sekitar area tersebut,” ucapnya.

Kabag Ops Polres Pringsewu menambahkan, pada fokus mengantisipasi tindak kejahatan, pihaknya juga tetap berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 dengan memberikan imbauan kepada pemilik usaha maupun masyarakat yang berbelanja selalu menerapkan protokol kesehatan.(**)

Laporan: Sulistyo

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos