Penggeledahan di Metro, Kapolres: Tim Densus Temukan 14 Barang Bukti

img
Ilustrasi Tim Densus 88 Mabes Polri.

MOMENTUM, Metro--Penggeledahan yang dilakukan Dentasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror menemukan 14 barang bukti di kediaman terduga jaringan teroris TI di Jalan Kucing, RT 42 RW 07, Kelurahan Purwosari, Kecamatan Metro Utara.

Hal itu disampaikan Kapolres Metro AKBP Yuni Iswandari Yuyun, Minggu (13-11-2022).

"Sekitar 14 barang bukti tersebut diantaranya dua buah keping DVD dan 12 buah buku soal jihad dikediaman terduga teroris," kata kapolres.

Menurut dia, dalam penggeledahan, pihaknya hanya melakukan pendampingan saja. 

"Memang benar telah dilakukan penggeledahan. Tapi, kami dari Polres Metro dan Polsek Metro Utara hanya melakukan pendampingan terhadap tim densus 88 saja," kata dia.

Dia menambahkan, untuk proses lebih lanjut pihaknya tidak bisa memberikan komentar terlalu jauh. Karena, dalam proses penggeledahan jaringan teroris ada standar operasional prosedur (SOP) yang dijalankan. 

"Untuk teknis penggeledahan dan apa yang di dapat merupakan ranah Mabes Polri. Ranah kami hanya mendampingi saja," tambahnya. 

Sebanyak 14 item benda yang diduga barang bukti ditemukan tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri dari dalam kediaman TI. Belasan benda tersebut terdiri atas 2 keping kaset dengan cover berjudul bedah buku perjalanan gerakan jihad. Yang mana kaset tersebut merupakan disk 1 dan 2.

Kemudian, Densus juga menemukan 12 buah buku berbagai judul. Mulai dari buku berjudul Dinasti Abbasiyah karya Yusuf Al-'Isy yang diterjemahkan kembali oleh Arif Munandar dan melalui proses editor Yasir Maqosid. Buku tersebut diterbitkan oleh Pustaka Al-Kautsar Jakarta pada tahun 2007. Buku itu bercerita tentang perjalanan berdiri hingga runtuhnya dinasti Abbasiyah.

Kemudian, 5 buku berjudul Ar-Risalah dengan berbagai edisi juga ditemukan. Mulai dari edisi Puasa Perisai Perkasa, Santun Neraka, Kampus Lebih Hijau, Nyalakan Lentera Ilmu Dirumahmu, serta edisi Biarkan Allah Yang Memilih.

Lalu 2 buku tanpa judul, yang mana satu buku berwana putih tanpa cover dan satu buku lainnya bersampul abu-abu tanpa judul.

Selanjutnya, tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri juga menemukan buku berjudul Menemukan Kehidupan Yang Hilang, buku berjudul Mereka Bertanya Islam Menjawab dan buku berjudul Mewaspadai Penyimpangan Neo Murji'ah. Serta, terakhir buku yang ditemukan ialah berjudul Nasehat Salaf untuk Salafi.(**)






Editor: Agus Setyawan





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos