MOMENTUM, Simpangpematang--Sekertaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin membuka kegiatan sosialisasi sekaligus melakukan penanaman pohon Program Kampung Iklim di Desa Mulyaagung, Kecamatan Simpangpematang. Senin (14-11-2022)
Dalam paparannya Syamsudin mengatakan, tujuan program kampung Iklim dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) itu untuk meningkatkan partisipasi masyarakat mengolola lingkungan hidup terhadap dampak mitigasi dan a perubahan iklim.
"Program Iklim ini juga untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat dalam menghadapi dan mengurangi dampak/resiko bencana lingkungan akibat perubahan iklim," kata Syamsudin.
Kepala Dinas DLH Kabupaten Mesuji Agung Subandara mengatakan, berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor: 84 Tahun 2016 tentang Program Kampung Iklim, terdapat poin-poin penjabaran. Salah satunya kegiatan adaptasi dan mitigasi serta perkembangan Program Kampung Iklim.
"Program ini dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat dan seluruh pihak agar bisa melaksanakan beberapa aksi mitigasi dan adaptasi untuk meningkatkan ketahanan terhadap dampak perubahan iklim dan pengurangan emisi gas rumah kaca (GRK)," terangnya.
Di tempat sama, Kepala Desa Mulyaagung Soni Imawan menerima bantuan bibit kelengkeng dan mangga masing-masing 120 batang dan tiga tong komposting.
"Kami sangat terbantu adanya tanaman dan komposting untuk menyelamatkan bumi dari penebangan pohon dan pencemaran udara. Segera dibagikan ke masyarakat," kata Soni. (**)
Editor: Munizar