Soal Penghapusan dan Perpanjangan Honorer, Pemprov Tunggu Keputusan Pusat

img
Ilustrasi

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung masih menunggu keputusan pusat terkait dengan status tenaga honorer di lingkungan setempat.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung Qodratul pun belum dapat memastikan apakah tenaga honorer akan diperpanjang atau tidak.

"Kalau terkait keputusan akan dilanjutkan atau tidaknya honorer ini, kita sedang menunggu keputusan dari pusat," kata Qodratul saat diwawancarai, Rabu (11-1-2023).

Meski demikian, dia menyebutkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung sudah menggangarkan untuk pembayaran gaji tenaga honorer pada tahun 2023. 

"Untuk penggajian honorer tetap kami anggarkan sampai bulan Desember," ujarnya. 

Dia menjelaskan, penganggaran itu untuk mengantisipasi jika tenaga honorer memang diperpanjang.

"Kalau misalnya belum dihapus, Pemprov Lampung tidak akan bingung dalam untu gajinya. Jadi ini sebagai antisipasi," jelasnya.

Terlebih, menurut dia, kebijakan pemerintah pusat tersebut diperlukan banyak pertimbangan. Seperti keluarga dan tanggungan tenaga honorer.

"Tenaga honorer kan ada beban dan tanggungan. Apalagi kalau yang sudah berkeluarga," tuturnya. (**)









Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos