Tak Kenal Libur, Bupati Lamsel Sambangi dan Serahkan Bantuan untuk Warga

img
Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto menyerahkan bantuan bedah rumah kepada warga Desa Hara Banjarmasin, Kecamatan Kalianda

MOMENTUM, Kalianda--Akhir pekan, mungkin jadi saat yang ditunggu-tunggu bagi kebanyakan orang. Momentum tersebut, biasa dimanfaatkan untuk santai bersama keluarga. Namun, tidak demikian dengan Bupati Lampung Selatan (Lamsel) Nanang Ermanto.  

Orang nomor satu di Kabupaten berslogan Bumi Khagom Mufakat itu, justru memanfaatkan momentum akhir pekan untuk menyambangi warganya. 

Rintik hujan tidak menyurutkan langkah Nanang Ermanto untuk menyambangi Dusun II Sabahtuha, Desa Hara Banjarmasin, Kecamatan Kaliand. Bupati menyerahkan bantuan bedah rumah kepada Darvin warga Dusun II Sabahtuha. 

“Ini kami serahkan uang Rp20 juta kepada pak camat untuk membangun rumah pak Darvin agar layak huni,” kata Bupati Nanang Ermanto, Sabtu (13-1-2024).

Nanang menyebut, bantuan tersebut berasal dari swadaya para pejabat Pemkab Lamsel.

"Pemkab Lampung Selatan terus memaksimalkan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, dengan semangat gotong royong. Salah satunya melalui program bedah rumah ini," terangnya.

Pelaksanaan bedah rumah itu, juga akan dilakukan secara bergotong royong oleh masyarakat. “Pak camat, ajak aparatur kecamatan dan desa untuk bergotong-royong bantu pembangunanya. Uang ini mungkin tidak cukup, tapi dengan kebersamaan semuanya bisa selesai. Kalau kurang-kurang sedikit pak camat yang tombokkin,” selorohnya.

Di tempat sama, Darvin menyampaikan terimakasih atas bantuan bedah rumah tersebut.

“Saya sangat bersyukur atas kehadiran pak bupati di tengah-tengah kami. Saya ucapkan terimakasih, tanpa bantuan pak bupati dan jajaran pemkab, kami tidak bisa apa-apa,” ucap Darvin terbata-bata.

Dia berharap, Bupati  Nanang Ermanto bisa terus memimpin Kabupaten Lamsel dengan program-programnya yang lansung menyentuh kepentingan masyarakat.

“Semoga kabaikan-kebaikan pak bupati bisa terus berlanjut untuk kemajuan Kabupaten Lampung Selatan," ungkapnya.

Usai menyerahkan bantuan tersebut, bupati melanjutkan agenda yang sama di Desa Tanjungbaru, Kecamatan Merbaumataram dan Desa Jatiindah, Kecamatan Tanjungbintang. (**)






Editor: Munizar





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos