BWI Tulangbawang Gelar Pembinaan Nazhir Wakaf

img
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulangbawang, A. Jalaluddin pada pembinaan Nazhir wakaf Kecamatan Banjaragung. Foto. A Rohman.

MOMENTUM, Tulangbawang--Badan Wakaf Indonesia (BWI) Perwakilan Tulangbawang menggelar pembinaan nazhir wakaf untuk meningkatkan pengelolaan dan pengembangan aset wakaf.

Kegiatan berlangsung di aula Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (KBIHU) Al-Masyhur, Kampung Dwiwarga Tunggaljaya, Kecamatan Banjaragung, Kamis 5 Desember 2024.

Diikuti 100 peserta terdiri dari nazhir dan penyuluh agama berjumlah. Tujuannya, memberikan pemahaman dalam mengoptimalkan pengelolaan wakaf, sekaligus mendata potensi wakaf di Kabupaten Tulangbawang. 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tulangbawang, A. Jalaluddin, menerangkan tugas nazhir adalah menjadi jembatan penghubung antara harta wakif kepada manfaat wakaf. Sehingga tugas utama nazhir adalah untuk mengelola aset wakaf sesuai keinginan wakif (pemberi wakaf).

"Nazhir wakaf dapat meningkatkan pengelolaan wakaf dan mengembangkan aset wakaf menjadi lebih produktif, agar aset wakaf memberikan manfaat yang lebih kepada mauquf alaih (penerima manfaat)," terang Jalaluddin. 

Jalaluddin, mengapresiasi kepengurusan BWI Perwakilan Tulangbawang dan berharap kegiatan pembinaan nazhir ini dapat terus dilakukan kepada nazhir-nazhir wakaf di Kabupaten Tulangbawang sehingga asset-aset wakaf semakin berkembang untuk kemaslahatan umat.

"Semangat kepada nazhir bahwa pemerintah Indonesia telah mengakomodir segala urusan umat Islam dalam berbagai aturan, sehingga kita dapat mengikuti pedoman-pedoman dalam mengelola sehingga manfaat ekonomi dan sosial dari wakaf dapat dirasakan bagi kemaslahatan umat khususnya di kabupaten Tulangbawang," kata Jalaluddin.

Hadir mendampingi Kepala Kemenang Tulangbawang, Kasi PHU zainal Arifin, Kagara Zakat Wakaf, Taufik, Zainul Ahmadi, kepala KUA Banjaragung dan Iwan Setiawan Ketua PD IPARI Tulangbawang, Ketua BWI Perwakilan Tulangbawang Suryanto, Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Tulangbawang Abdul Rohman. (**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos