MOMENTUM, Blambanganumpu--Sekretaris Daerah Kabupaten Waykanan Machiavelli Herman Tarmizi, mewakili Bupati Ayu Asalasiyah melantik empat Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II) di lingkup pemkab setempat, Senin (12-1-2026).
Mereka yang dilantik: Meli Ardian sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah, Suherman Daud sebagai Kepala Dinas Perhubungan. B. Ishak sebagai Kepala Dinas Perkebunan dan Ishak sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung.
Pelantikan tersebut menjadi bagian dari langkah strategis Pemkab Waykanan dalam memperkuat struktur birokrasi serta memastikan roda pemerintahan berjalan lebih efektif dan responsif. Penempatan pejabat pada posisi strategis diharapkan mampu mendorong percepatan program pembangunan dan peningkatan kualitas pelayanan publik di berbagai sektor penting.
Sekdakab Waykanan Machiavelli menyampaikan, rotasi jabatan merupakan proses alamiah dalam tata kelola pemerintahan yang sehat.
Menurutnya, kebijakan rotasi itu dilakukan berdasarkan evaluasi kinerja, kebutuhan organisasi, serta komitmen untuk menempatkan sumber daya aparatur sesuai kompetensi.
“Jabatan adalah amanah. Para pejabat yang dilantik diharapkan segera beradaptasi dan bekerja optimal demi mendukung visi pembangunan daerah,” ujar Machiavelli.
Dia juga menekankan pentingnya semangat kerja, inovasi, serta kolaborasi lintas perangkat daerah guna memastikan program pemerintah dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Fokus pada pelayanan publik yang cepat, tepat, dan akuntabel menjadi perhatian utama Pemkab Waykanan ke depan. (**)
Editor: Munizar
