Empat Atlet Lampung Peraih Medali SEA Games 2025 Terima Penghargaan Jadi Anggota Polri

img
Empat atlet asal Lampung peraih medali pada SEA Games 2025 Thailand menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Foto: Ist.

MOMENTUM, Jakarta -- Empat atlet asal Provinsi Lampung peraih medali pada ajang SEA Games Thailand 2025 menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dalam seremoni di The Tribrata Polri Convention Hall, Jakarta, Rabu (15-1-2026).

Keempat atlet tersebut yakni Nurhalim Arlendi (perak karate), Nabila Maharani (perak tinju), Sadan Ahmed Sidik Lisanaka (perunggu pencak silat), dan Sevi Nurul Aini (perunggu kick boxing). Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi yang telah mengharumkan nama Indonesia, khususnya Provinsi Lampung.

Pada kesempatan tersebut, Kapolri menyampaikan apresiasi atas semangat juang dan dedikasi para atlet yang diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia.

Bripda Nurhalim Arlendi, Sevi Nurul Aini, Nabila Maharani, dan Sadan Ahmed Sidik Lisanaka. Foto: Ist.

Secara khusus, Bripda Nurhalim Arlendi yang bertugas di SPN Kemiling, Bandarlampung, menerima kenaikan pangkat luar biasa. Sementara Sadan Ahmed Sidik Lisanaka memperoleh penghargaan Rekrutmen Aktif SIPSS (Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana) Polri. 

Adapun Nabila Maharani dan Sevi Nurul Aini menerima penghargaan Rekrutmen Provinsi Aktif Bintara Polri.

Kegiatan ini turut didampingi jajaran KONI Provinsi Lampung dan perwakilan SDM Polda Lampung. KONI Lampung menyatakan kebanggaannya atas capaian atlet-atlet yang dinilai membuktikan daya saing Lampung di tingkat Asia Tenggara. (*)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos