Pilpres 2019, Gerindra Lampung Deklarasikan Prabowo Subianto

img
Gerindra Lampung Deklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto pada Pilpres 2019./ Agung Darma Wijaya

Harianmomentum.com--Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Lampung mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden (Capres) Indonesia periode 2019-2024.

 

Hal itu dideklarasikan seluruh pengurus DPD Gerindra Lampung di Sekretariat DPD setempat, Senin (19/3).

 

Ketua DPD Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim menyatakan, seluruh kader tersebut telah sepakat untuk mengusung Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden 2019.

 

"Lampung sudah harga mati untuk Prabowo. Tidak ada lagi tokoh Gerindra yang laik dan mumpuni seperti beliau," ujar Gunadi.

 

Dia meyakini, Ketua Umum DPP Gerindra itu akan terpilih pada Pilpres mendatang.

 

Terlebih lagi, dia menilai, Lampung merupakan lumbung suara bagi Prabowo Subianto.

 

"Tentunya, sebagai lumbung suara, Gerindra Lampung akan menjadi nomor satu di Lampung. Kami yakin Prabowo akan menang," serunya.

 

Dia mengimbau, agar seluruh kader Gerindra se-Provinsi Lampung dapat bahu-membahu, guna memenangkan Prabowo.

 

"Kita minta kepada seluruh kader Gerindra se- Lampung untuk bahu-membahu memperjuangkan hal ini," imbaunya.

 

Sekretaris Jenderal DPP Gerindra Ahmad Muzani menyebutkan bahwa tidak hanya Lampunh yang menyatakan dukungannya untuk Prabowo Subianto.

 

Menurut dia, Indonesia butuh pemimpin baru, yang dapat membawa perubahan.

 

"Listrik, beras sembako terus naik, pengangguran terus bertambah, utang menumpuk, dollar terus meroket. Indonesia perlu perubahan kepemimpinan," terang Muzani.

 

Dia menilai, yang mampu menyelamatkan perekonomian Indonesia, mengurangi utang, dan menyejahterakan masyarakat, tidak ada tokoh lain selain Prabowo.

 

"Gerindra hanya punya satu sosok, yang dapat membawa perubahan. Yakni Prabowo Subianto," terangnya.(adw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos