Harianmomentum.com--PT Garda Cakrawala Security bekerjasama dengan Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Lampung menyelenggarakan Pendidikan Dasar (Diksar) Gada Pratama Satuan Kemanan (Satpam), Senin (7-1-2019).
Diksar yang dilaksanakan di pusat pendidikan dan pelatihan (Pusdiklat) Polda Lampung Jalan Soekarno Hatta, Kedaton, Kota Bandarlampung itu akan berlangsung hingga 20 Januari mendatang. Kegiatan tersebut diikuti 50 peserta satuan pengamanan.
Direktur Ditbinmas Polda Lampung Kombes Pol. Johni Suroto mengatakan pelatihan Diksar tersebut merupakan hal wajib bagi anggota Satpam.
“Satuan pengamanan merupakan sebuah profesi. Maka, satuan pengamanan harus punya kompetensi. Itu kompetensi tidak bisa didapatkan begitu saja tanpa adanya Diksar," kata Kombes Pol. Johni Suroto.
Menurut dia, peserta Diksar tersebut akan mendapat 17 materi yang diberikan dalam waktu 232 jam pelajaran.
Para pemeteri atau pelatih dalam Diksar tersebut berasal dari anggota Ditbinmas Polda Lampung.
“Satu matre pelajaran waktunya adalah 45 menit. Diksar kali ini kita kebut, jadi hari Sabtu dan Minggu serta malam hari pun kita gunakan untuk belajar. Itu merupkan bentuk pertimbangan kita, mengingat banyak peserta didik yang sudah berkerja,” katanya.
Tujuh belas materi yang diberikan pada peserta Diksar tersebut, antar lain: interpersonal skill, etika profesi, tugas pokok, fungsi dan peranan satpam, kemampuan kepolisian terbatas, bela diri, pengenalan bahan peledak, barang berharga dan latihan menembak. Selanjutnya: pengetahuan narkotika, psikotropika dan zat adiktif, penggunaan tongkat Polri dan borgol, pengetahuan baris berbaris dan penghormatan.
“Dalam pendidikan ini, para peserta akan dinilai, apakah mereka sudah kompeten sebagai satpam, ataukah belum,” jelasnya.
Direktur PT Garda Cakrawala Security Yudi Setiawan mengatakan para peserta Diksar Gada Pratama yang mengikuti Diksar itu, mayoritasnya sudah bekerja sebagai Satpam.
“Dari 50 peserta ada dua orang wanita. Para peserta itu, 80 persennya sudah bekerja pada beberapa perusahaan di wilayah Lampung. Lainya peserta umum yang belum bekerja,” kata Yudi.
Menurut Yudi, PT Garda Cakrawala Security baru berdiri pada tahun 2018.
"Jadi ini Diksar yang pertama kita selenggarakan. Dua atau tiga bulan kedepan, kita akan kembali melaksanakan pendidikan Satpam angkatan berikutnya,” terangnya.(acw)
Editor: Harian Momentum