Pengendara Motor Tewas, Polisi Amankan Sopir Truk Tronton

img
Lokasi kecelakaan di depan PT Nestle, Kecamatan Panjang, Kota Bandarlampung.Foto:ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandarlampung mengamankan sopir truk tronton, yang diduga melindas pengendara sepeda motor di Kecamatan Panjang.

Wakil Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Bandarlampung AKP.M Rohmawan mengatakan, pihaknya sudah mengamankan sopir truk bernopol BE 9195 CW.

"Masih diproses. Sopir atas nama Sukirman (49) warga Natar masih kami periksa, statusnya sebagai saksi terperiksa," kata Rohamawan, Jumat (23-10-2020).

Adapun identitas sopir truk yakni Sukirman (49) warga Dusun Sidoharjo II, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. AKP. M Rohmawan menjelaskan, peristiwa naas yang menewaskan Triyanto (39) bermula saat korban yang mengendarai motor Honda CB150R BE 3390 BE melaju dari arah Tanjungkarang menuju kawasan PT Bukit Asam. 

Baca juga: Kecelakaan di Depan Nestle, Pengendara CB150r Tewas

Saat di Jalan Bakauheni KM 13 Kelurahan Srengsem, Kecamatan Panjang, korban berusaha mendahului mobil truk yang dikemudikan Sukirman dari arah kiri. "R2 mendahului di lajur kiri dan kaget di depan ada tumpukan batu, sehingga langsung rem mendadak, kemudian jatuh dan terlindas roda depan kiri truk tersebut," tuturnya. (**)

Laporan: Ira Widya

Editor: Andi Panjaitan







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos