Partinia Parosil Pimpin YJI Lambar

img
Pengukuhan pengurus YJI Kabupaten Lampung Barat periode 2020-2025

MOMENTUM, Liwa--Pengurus Yayasan Jantung Indonesia (YJI) cabang Lampung Barat (Lambar) periode 2020-2025 yang diketuai Partinia Parosil Mabsus dikukuhkan. Pengukuhan dilakukan secara virtual oleh Ketua YJI Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, Rabu (25-11-2020).

Riana Sari Arinal berharap, setelah dikukuhkannya YJI Lambar dapat menjadi pelopor dalam membudayakan hidup sehat dengan terus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya kesehatan jantung.

“Saya ucapkan selamat kepada kepengurusan YJI cabang Lampung Barat yang baru. Semoga menjadi pelopor dalam membudayakan pola hidup sehat, terutama mengedukasi masyarakat perihal kesehatan jantung,” kata Riana Sari. 

Menurut Riana, penyakit jantung masih menjadi penyakit nomor satu paling mematikan di Indonesia. Masih banyak kasus kematian yang diakibatkan penyakit atau serangan jantung. Karena itu, lanjut dia, seluruh masyarakat harus memahami dan melakukan upaya menjaga kesehatan jatung.

Hal senada disampiakan Bupati Lambar Parosil Mabsus. Menurut dia,  pembangunan bidang kesehatan menjadi prioritas utama pemkab setempat.

"Kesahatan itu yang utama bagi manusia. Karena itu, Pemkab Lampung Barat menempatkan bidang kesehatan sebagai prioritas program pembangunan. Peran aktif elemen masyarakat, khususnya YJI sangat diperlukan untuk menunjang keberhasilan program kesehatan di Kabupaten Lampung Barat," kata Parosil. (**)

Laporan: Sulemy

Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos