Tinjau Proyek Irigasi, Bupati Tanggamus Gulirkan Bantuan Bedah Rumah dan Tali Asih

img
Bupati Dewi Handajani menyerahkan tali asih dan bantuan bedah rumah kepada warga Kabupaten Tanggamus.

MOMENTUM, Semaka--Bupati Tanggamus Dewi Handajani meninjau pembangunan irigasi di Pekon/Desa Waykerap Kecamatan Semaka.

Dalam aktivitas itu, Bupati Dewi juga memberikan bantuan bedah rumah dan tali asih kepada Sri Rohani Pekon Sukaraja dan Media Irawan Pekon Negara Batin.

Bupati Hj Dewi Handajani, menyampaikan bantuan bedah rumah ini merupakan kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus terkait musibah tanah longsor yang terjadi beberapa waktu lalu.

"Saya turut prihatin kepada Ibu Sri Rohani atas kejadian longsor tersebut. Semoga dengan bantuan bedah rumah ini bisa membantu keluarga ibu Sri untuk membangun tempat tinggal kembali," kata Bunda Dewi--sapaan akrab Bupati Dewi Handajani--, Selasa (14-9-2021).

Selanjutnya, bantuan bedah rumah yang kita berikan kepada Media Irawan merupakan bagian dari salah satu 55 Program Aksi Desa Asik.

“Pada hari ini ada dua rumah yang diberikan bantuan untuk mengikuti bedah rumah, karena memang kondisinya sudah tidak layak huni atau akan berpengaruh pada kesehatan penghuninya," kata dia.

Menurut dia, Pemkab Tanggamus memberikan program ini untuk membantu masyarakat agar dapat memiliki rumah yang lebih layak dan lebih sehat. "Harapan kami, masyarakat tetap mendukung program program Pemkab Tanggamus," ujarnya.

Bunda Dewi juga berharap kepada masyarakat Waykerap agar menjaga bangunan irigasi yang sudah dibangun Pemkab Tanggamus.

Bupati Dewi melanjutkan, pembangunan irigasi dan panjang kurang lebih dua kilometer, lebar 1 meter, dengan kedalaman 80 cm itu untuk mengairi sawah kurang lebih 600 hektare. "Untuk pembangunan itu, kita menggunakan total anggaran Rp2,5 miliar. Semoga dengan adanya pembangunan irigasi ini dapat bermanfaat bagi para petani, serta bisa menjaganya," harap bupati. (**)

Laporan: Galih/Asdijal

Editor: Agus Setyawan






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos