Sikat Kaltim 6-2, Baseball Lampung Kembali Berjaya

img
Pertandingan baseball PON Papua antara Tim Lampung melawan Kalimantan Timur

MOMENTUM, Jayapura--Tim Baseball Putra Lampung, kembali meraih hasil sempurna pada pertandingan kedua Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Provinsi Papua.

Bertanding di Lapangan Baseball Pangkalan TNI Angkatan Udara, Sentani, Kabupaten Jayapura, Jumat (24-9-2021), Tim Lampung harus bermain full sembilan inning sebelum mengakhiri  perlawanan Tim Kalimantan Timur (Kaltim) dengan skor 6-2.

Asisten Pelatih Tim Baseball Lampung Iid Ahmad Munadi bersyukur atas kemenangan tersebut. Kemenangan tersebut semakin memotivasi semangat anak-anak Lampung meraih hasil sempurna pada pertandingan berikutnya.

"Di PON Papua ini, Kaltim ini termasuk kuda hitam. Ada beberapa pemain mereka yang punya teknik bagus. Itu yang membuat anak-anak agak kesulitan tadi. Tapi anak-anak bisa tetap fokus dan berhasil menang," kata Iing.

Selanjutnya, Sabtu 24 September, Tim Baseball Lampung akan kembali bertanding melawan tuan rumah Papua.

"Di atas kertas, kita masih di atas Papua. Tapi, saya selalu ingatkan anak-anak tidak memandang remeh. Semua tim punya kelebihan dan kekurangan. Karena itu, harus tetap fokus pada pertandingan.

Selain tuan rumah Papua, pada pertandingan penyisihan  cabang baseball, Lampung masih akan menghadapi: Jawa Barat pada 27 September, DKI Jakarta pada 28 September dan Banten pada 29 September.

Sebelumnya pada pertandingan perdana cabang baseball, tim Lampung menang telak atas Kalimantan Tengah dengan skor 23-0. (**)

Laporan/Editor: Munizar






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos